BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Para atlet atlet angkat berat, angkat besi maupun binaraga membutuhkan sarana dan prasarana untuk menunjung latihan khususnya menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2018.

“Atlet-atlet kami butuh pembinaan baik dari Penprov PABBSI Kaltim maupun KONI. Pembinaan itu bisa berupa pengadaan sarana prasarana berlatih maupun penyediaan suplemen nutrisi dan gizi tambahan,” kata Ketua Pengcab PABBSI Balikpapan Thohari Aziz.

Selain sarana maupun fasilitas untuk berlatih, para atlet juga membutuhkan suplemen yang tentu harganya tidak murah. Karenanya Tohari meminta dukungan semua pihak, termasuk pihak swasta.

“Makanya kami mengharapkan dukungan semua pihak. Terutama masyarakat yang mencintai cabang olahraga ini,” ujarnya.

Disamping itu kata Tohari, para atlet juga membutuhkan pekerjaan yang layak untuk menyambung hidup mereka setelah tidak lagi menjadi atlet.

“Mestinya KONI pun memikirkan itu, ya semacam reward atau penghargaan supaya atlet bisa bertahan agar tetap membela Balikpapan dan tidak ada niatan untuk pindah ke daerah lain,” ujarnya.

Sementara itu dirinya belum mengetahui detail kebutuhan anggaran untuk PABBSI Balikpapan dalam menghadapi Porprov Kaltim yang akan berlangsung mulai akhir November mendatang.

“Tapi (anggaran) itu sudah disusun dan kita punya atlet dari semua cabang olahraga, baik angkat berat, binaraga maupun angkat besi. Kita juga punya atlet yang pernah juara nasional maupun internasional yakni Eko Yuli dan Triyanto,” ujarnya.’

Sebelum tampil di Porprov para atlet juga mengikuti kejuaraan sebagai ajang pemanasan diantaranya Kejurcab, Borneo Open PABBSI maupun Pra Porprov beberapa waktu lalu.

Bagikan Ini:

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version