Arwakhudin Widiarso, Kepala Bulog Divre Kaltimra tunjukan jenis beras yang dipasarkan

Bulog Targetkan Dalam Waktu Dekat Harga Beras Turun

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Harga beras belakangan mengalami kenaikan. Bulog pun menegaskan, harga beras akan segera turun dalam waktu dekat.

“Kalau saya sih pinginnya begitu saya gelontorkan(distribusi), harga beras langsung turun,” kata Buwas dilansir dari suara.com jaringan inibalikpapan.com

“Ngapain lama-lama ya kan? Tapi saya estimasi, begitu saya gelontorkan, ya 4-5 hari baru ada perubahan (harga),”ujarnya.

Dia mengatakan, selama ini masih ada kendala terkait penyaluran beras ke sejumlah daerah. Khususnya praktik-praktik mafia yang membuat harga beras melonjak.

“Beras sudah tersebar kok, jadi tidak ada alasan untuk tidak turun harganya. Jadi tolong diawasi saja, nanti sampaikan ke saya kalau ada yang tidak turun, nanti akan kita evaluasi,” ujarnya.

Sebelum melakukan distribusi untuk mengendalikan harga beras, Bulog akan melakukan operasi pasar. Sehingga harapannya, harga beras di konsumen bisa kembali normal.

“Saya maunya itu rumah tangga langsung beli ke Bulog, wah pasti turun langsung (harga beras). Gudang rame kayak semut, nggak apa-apa,” ujar dia.

“Kan kasihan sekarang masyarakat. Siapa yang nggak butuh beras? Siapa yang nggak butuh nasi?. “Saya berharap secepat mungkin harga beras turun,” kata Buwas.

Comments

comments

Baca juga ini :  Johnny G Plate Ditetapkan Tersangka, NasDem Gelar Rapat Mendadak untuk Tentukan Sikap

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.