Kecamatan Balikpapan Kota Wakili Balikpapan Ikut Lomba Kadarkum Tingkat Provinsi

BALIKPAPAN,  Inibalikpapan.com –  Kecamatan  Balikpapan Kota keluar sebagai juara dalam Lomba keluarga Sadar Hukum tingkatkan Kota yang diikuti enam kecamatan berlangsung di Aula Pemkot Balikpapan,  Kamis pagi (21/3/2019). 

Juara dua ditempati kecamatan Balikpapan Tengah dan juara ketiga Balikpapan Utara. Penyerahan hadiah diberikan Kabag Hukum Sekdakot Balikpapan Daud Pirade. 
Balikpapan Kota brhasil memperoleh nilai 965 poin,  Balikpapan Tengah mendapat 875 poin,  Balikpapan Utara mengumpulkan 770 poin. 
Peserta merupakan perwakilan kecamatan keluarga sadar hukum yang berasal dari enam kecamatan di Balikpapan.  Sebelumnya mereka dilombakan ditingkat kelurahan pada Oktober tahun lalu. 

“Kami mulai dari tingkat Kelurahan pada Oktober lalu,  sekarang tingkat Kota diwakili oleh masing-masing kecamatan. Kegiatan ini untuk memotivasi kepada masyarakat  di lingkungan untuk  sadar aturan hukum seperti narkoba,  KDRT dan aturan umum yang terkait dengan ketertiban umum, “kata Kabag Hukum Daud (21/3/2019). 

Pada Lomba tingkat Kota ini, tahap pertama masing-masing kelompok mengajukan pertanyaan antar kelompok.  Kemudian tahap kedua pertanyaan bonus dan tahap ketiga pertanyaan rebutan.

Pada tahapan pertama, baik peserta yang bertanya maunya menjawab mendapat penilaian dari dewan juri yang berjumlah 5 orang dari Kanwil Hukum Ham Provinsi Kalimantan Timur,  BNN,  Kejaksaan. 
Untuk peserta dari Kecamatan Balikpapan Timur diwakili Kelurahan Tritip,  untuk Kecamatan Balikpapan Barat diwakili Kelurahan Baru Ulu,   Kecamatan Balikpapan Selatan diwakili Kelurahan Sepinggan Baru,  Kecamatan Balikpapan Kota diwakili Klandasan Ulu,  dan  Balikpapan Utara diwakili Kelurahan Gunung Samarinda,  sedangkan Kecamatan Balikpapan Tengah diwakili Kelurahan Sumber Rejo. 

Rencananya pemenangan Lomba Kadarkum tingkat kota ini akan mewakili Kota Balikpapan untuk tampan pada lomba tingkat provinsi. 

” Kalau tingkat provinsi rencananya digelar pada Juli mendatang di Samarinda. Pemenang akan menjadi wakil Balikpapan,” jelasnya. 

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.