Kediaman petinggi KAMI Ahmad Yani di kawasan Cipinang, Jakarta Timur pasca diteror bom palsu. (Suara.com/Arga)

Polisi Buru Pelaku Teror Bom Palsu di Rumah Mantan Anggota DPR

JAKARTA, Inibalikpapan.com – Polisi tengah memburu pelaku terror fake bomb atau bom palsu yang ditaruh di rumah mantan Anggota DPR RI Ahmad Yani di Cipinang Indah, Jakarta Timur, Jumat (25/3/2021).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan pengejaran terhadap pelaku. Termasuk memeriksa sejumlah saksi untuk mengindentifikasi pelaku.

“Sampai dengan saat ini siapa yang meletakkan tas yang dicurigai isinya adalah dugaan bom ini masih kita lakukan pengejaran, pendalaman. Kami akan memeriksa berapa saksi-saksi,” kata Yusri dilansir suara.com jaringan inibalikpapan.com

“Sekarang tim Gegana sedang bekerja di lapangan untuk memastikan apakah memang ini dugaan betul bom atau bukan atau cuma rakitan atau cuma memang barang-barang biasa saja, kepastian harus dari tim Gegana,”

Sebelumnya rumah Ketua Komite Eksekutif Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) ditemukan ada benda mencurigakan, pagi tadi. Berbentuk tabung berukuran tinggi sekira 50 sentimeter. Benda itu tampak dibalut dengan solasi hitam.

Namun belakangan, benda tersebut diduga hanya lah fake bomb. Aparat kepolisian juga memastikan tak ada korban jiwa atau ledakan di sekitar lokasi penemuan benda mencurigakan tersebut.

“Dugaan kita sementara itu fake bomb,” kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat.

Pada 2019 lalu, rumah Ketua KPK Agus Rahardjo juga diteror bom palsu. Namun  dari hasil pemeriksaan polisi, isi dalam tas yang tergantung di rumah Agus di kawasan Bekasi, Jawa Barat hanya berisi semen putih.

Meski tak ditemukan bahan peledan dalam tas yang ditemukan di rumah Ketua KPK Agus Rahardjo. Teror bom palsu itu tetap dianggap sebagai bentuk ancaman kepada keberadaan pimpinan KPK.

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.