Timnas Putri Indonesia Bertemu Singapura di Semifinal Piala AFF

Timnas Putri Indonesia / PSSI
Timnas Putri Indonesia / PSSI

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Timnas Putri Indonesia menjadi runner up grup B Piala AFF. Sedangkan Kamboja menjadi juara grup B setelah mengalahkan Malaysia 2-0, Jumat 29 November 2024.

Timnas Putri Indonesia harus puas sebagai runner up grup B, meskipun sama-sama mengoleksi 4 poin. Namun, Timnas Putri Indonesia kalah agregat gol atas Kamboja.

Timnas Indonesia hanya mencetak satu gol ke gawang Malaysia. Sedangkan saat bertemu Kamboja kedua tim bermain imbang 0-0.

Di semifinal, Timnas Putri Indonesia akan bertemu juara grup A Singapura. Sedangkan Kamboja akan bertemu Timor Leste yang merupakan runner up grup A.

Partai semifinal akan berlangsung pada Selasa 2 November 2024 di New Laos National Stadium, Vientiane.

Anggota Komite Eksekutif (Exco) Muhammad menyatakan, untuk pertama kalinya Timnas Putri Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF. Harapannya, bisa mencapai final dan juara

BACA JUGA : timnas Putri Indonesia

“Alhamdulillah ini pertama kali Indonesia lolos ke semifinal AFF Women’s Cup 2024,” ujar Muhammad yang menyambangi hotel Timnas Putri Indonesia di Vientiane, bersama Sekjen PSSI Yunus Nusi.

“Semoga kita menciptakan sejarah dengan lolos ke final dan juara di turnamen ini sekaligus akan berlaga di ajang ASEAN Women’s Cup 2025 mendatang,”

Sementara, Yunus Nusi memberikan motivasi dan dukungan kepada tim pelatih danpemain agar memanfaatkan kesempatan bisa membawa pulang Piala AFF untuk pertama kali ke Indonesia.

“Saya bersama Exco (Muhammad) datang ke Laos untuk menengok langsung anak-anak Timnas Putri serta memberikan semangat, dukungan, dan motivasi sesuai arahan dari Pak Ketum (Erick Thohir),” kata Yunus Nusi.

“Pada tanggal 2 Desember mendatang, mereka akan berlaga di semifinal, semoga menang dan Insya Allah tim ini menjadi juara,”

“Pesan dari Pak Ketum kepada saya bahwa PSSI akan memberikan pelayan dan fasilitas yang terbaik untuk Timnas Putri. Untuk itu, kita mohon doa dan dukungan kepada masyarakat Indonesia agar tim ini meraih juara di ajang ini.”

sumber PSSI

Tinggalkan Komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.