NUNUKAN, Inibalikpapan.com – Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-108 Kodim 0911/Nnk terus melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) ke warga Desa Makmur, Kecamatan Tulin Onsoi, Kabupaten Nunukan, Kaltara, Minggu (12/07)

Serda Rahman disela kesempatan, melakukan keliling Desa sekaligus mensosialisasikan pentingnya mengutamakan protokol kesehatan cegah covid-19.

Ia mengatakan virus ini tidak bisa diremehkan dan tidak terlihat juga susah terdeteksi secara kasat mata khususnya dalam kategori OTG (Orang Tanpa Gejala). “Untuk itu secara rutin kami terus berkeliling tiada hentinya untuk mengingatkan warga yang sedang melakukan kegiatan diluar rumah,” ujarnya.

Dibalut dengan kemasan komunikasi sosial sehingga pendekatan yang humanis dan edukatif dapat secara baik diterima oleh masyarakat desa.

Serda Rahman menjelaskan pengerjaan sasaran fisik memang menguras tenaga tetapi bukan suatu penghalang bagi personil Satgas TMMD untuk tetap berinteraksi untuk kemanunggalan TNI dan Rakyat serta kesehatan warga Desanya.

Dengan menggunakan masker, membiasakan untuk mencuci tangan menggunakan sabun dan selalu menjaga jarak ketika bersosialisasi secara tidak langsung sudah turut dalam melakukan tahap pencegahan. “Selain kualitas kesehatan akan meningkat, kebiasaan baik ini akan menjadi cara memutus mata rantai covid-19,” ujarnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version