SAMARINDA, Inibalikpapan.com – Hampir sepekan menggelar latihan, Borneo FC Samarinda nampaknya masih belum akan mengadendakan ujicoba. Tim pelatih masih fokus mengembalikan fisik para pemain.

“Kalau masalah uji coba di bulan Ramadan akan kami lihat kondisinya seperti apa nanti,” ujar Asisten Pelatih Borneo FC Ahmad Amiruddin dilansir dari laman klub.

“Seandainya pun tidak ada (ujicoba), kami akan perbanyak game internal untuk evaluasi seberapa paham pemain dengan menu latihan yang sudah kami berikan,”

Mantan pemain PSM Makassar itu mengungkapkan, sejauh kondisi para pemain cukup baik. Meski rata-rata menjalanikan ibadah puasa. Hanya Amer Bekic yang masih menjalani latihan terpisah, karena masih mengalami cedera.

“Hanya Amer yang menepi di lapangan dengan physio, selebihnya semua mengikuti latihan,” ujar mantan striker timnas itu.

Dia menambahkan, selain latihan pengembalian fisik, para pemain juga diasah taktik dan strategi saat bermain. “Sejauh ini latihan kami fokuskan kepada pengembalian kondisi pemain, baik dengan bola atau tanpa bola,” ujarnya

“Sembari pelatih Gomez mamasukan taktik di sela-sela pengembalian kondisi itu.”

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version