BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com-Presiden RI Joko Widodo memastikan anggaran desa pada 2016 dinaikan menjadi Rp 47 triliun.
Hal itu ditegaskan disela kunjungan Jokowi di Asrama Haji Balikpapan dalam rangka pembagian bantuan sosial kepada masyarakat keluarga miskin Kamis siang (24/3/2016).

Anggaran tersebut dinaikkan Rp 26,3 triliun di mana pada tahun lalu hanya Rp 20,7 triliun. Mantan walikota Solo ini menegaskan bahwa dinaikannya anggaran desa diharapk untuk dapat menguatkan daya beli masyarakat.

“Agar perputaran uang didesa lebih baik, diminta anggaran tersebut digunakan untuk pembangunan infastrutur pembangunan jalan melalui padat karya,”bebernya.

Terkai pencairan anggaran juga mengalami perubahan yang mana pada tahun sebelumnya melalui 3 tahap, tahun ini hanya dua tahap.

“Saya sudah minta kepada kementrian desa untuk segera mentransfer Maret ini, dua tahap saja kalau dulu kan tiga tahap biar cepat,”tandasnya

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version