BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Agenda tahunan Pangkalan TNI Angkatan Udara Balikpapan bertajuk Danlanud Cup kembali bergulir.

Sebanyak 47 klub yang tersebar di Kaltim mengikuti turnamen sepakbola yang terbagi dalam 7 grup, dan akan dilaksanakan hingga dua bulan kedepan.

Turnamen sepak bola Danlanud Balikpapan Cup dibuka oleh Komandan Lanud Balikpapan Kolonel Pnb Muhammad Mujib,S,E,M,M , di Lapangan Bola Bima Sakti Lanud Balikpapan , Minggu(18/2),

Danlanud Balikpapan mengatakan, turnamen ini digelar sebagai bentuk kecintaan TNI AU kepada masyarakat. “Kami ingin menjalin hubungan baik dengan masyarakat, membaur dengan masyarakat, salah satunya dengan menggelar turnamen sepakbola tahunan ini,” ujarnya.

Turnamen ini juga dimaksudkan untuk menjaring pemain berbakat selain itu, kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka hari jadi TNI Angkatan Udara ke-72 dan HUT Kota Balikpapan ke-121.

Pembukaan ditandai dengan penyerahan piala bergilir Danlanud Balikpapan Cup XXII 2018 oleh Danlanud kepada ketua Panitia Mayor Pom Tamrin dan dilanjutkan tendangan bola pertama oleh Danlanud Balikpapan di dampingi Walikota Balikpapan serta Muspida Kota Balikpapan.

“Saya cukup bangga dengan antusias para peserta dan para penonton, dalam mengikuti turnamen Danlanud Cup yang telah berjalan selama 22 tahun ini .”Turnamen ini juga dimaksudkan untuk menjaring pemain berbakat dan semangat cinta sepak bola di Balikpapan,” ungkapnya.

Menurut Danlanud Balikpapan, diselenggarakannya turnamen ini juga untuk mencari yang terbaik, bukan yang terhebat.

“Intuk itu, saya berpesan kepada seluruh pemain, capailah prestasi yang optimal dengan cara menjunjung sportifitas, ” ujarnya Danlanud.

Sebelum laga hari pertama di mulai panitia danlanud Cup XXII menggelar pertandingan exibisi antar Jurnalis Balikpapan Football Club (JBFC) dengan SKPD Kota Balikpapan dengan hasi imbang skor akhir 1-1.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version