BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – DPRD Kota Balikpapan menyatakan, akan mengawal rencana pembangunan daerah jangka menengah (RPJMD) Balikpapan tahun 2021-2026 yang baru ditetapkapkan dalam rapat paripurna pada Senin (09/08/2021)

Ketua DPRD Kota Balikpapan Abdulloh mengatakan,  RPJMD memuat visi misi Wali Kota sesduai janji politik saat kampanye sebelum pemilihan. Sehingga akan dikawal hingga jabatan Wali Kota berakhir.

“Karena itu sudah menjadi visi misi dan tertuang dalam RPJMD ya konsekwensinya ya kita mengawal sampai jabatan beliau berakhir,” ujarnya, usai rapat parpurna.

Dia mengungkapkan, semua yang termuat dalam RPJMD adalah untuk kepentingan masyarakat. Diantaranya pendidikkan seragam gratis, kesehatan, BPJS Kesehatan kjelas 5 gratis hingga infrastruktu, penanganan banjir.

“Ini semua anggaran untuk pentingan rakyat, hanya bedanya jalurnya saja, jalur BPJS jalur kesehatan, jalur pendidikkan, jalur infrastruktur yang dibangun untuk kepentingan rakyat,” ujarnya

“BPJS gratis kelas 3 juga untuk rakyat sama, dari rakyat untuk rakyat, termasuk seragam gratis untuk SD dan SMP. Bahkan, TK dan PAUD Insya Allah disiapkan oleh Pemda,”

Kata dia, soal warga yang akan mendapatkan  BPJS Kesehatan, nantinya akan diverifikasi dinas terkait. Namun setiap tahun pihaknya, akan mengalokasikan anggaran mencapai Rp 61 miliar.

“Kelas 3 mandiri akan diverifikasi oleh dinas terkait siapa-siapa yang berhak menerima BPJS gratis sementara Rp 61 miliar untuk BPJS satu tahun,” ujarnya

Soal tunggakan warga peserta mandiri yang nilainya mencapai puluhan miliar, Abdullohkembali  menegaskan, tidak akan ditanggung. “Kita tidak membayar utang masa lalu” ujarnya.

“Karena belum ada programnya gratis BPJS (tahun-tahun sebelumnya). Jadi kita akan membayar yang mulai sejak ditetapkannya RPJMD, sejak wali kota terpilih, dasar acuannya RPJMD ,”

Bahkan untuk BPJS Kesehatan gratis sudah akan mulai dialokasikan dalam APBD Perubahan 2021. “Yang jelas Wali Kota membayar gratis (BPJS) sejak RPJMD ditetapkan,” ujarnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version