BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf)  melaunching Anugerah Desa Wisata 2021. Anugerah Desa Wisata menjadi salah satu cara untuk memulihkan perekonomian Indonesia, khususnya di sektor pariwisata.

Gubernur Kaltim Isran Noor menyambut positi,  Anugerah Desa Wisata. Karena desa-desa di Kaltim memiliki potensi menjadi destinasi wisata, memiliki kekhasan, unik dan berbeda.

“Kita siap saja, kan Kaltim banyak desa-desa yang menjadi destinasi wisata,” ucap Gubernur Kaltim Isran Noor

Sementara Kepala Dinas Pariwisata Kaltim mengungkapkan Kemenparekraf telah menunjuk 244 desa di Indonesia mendapat pendampingan dan dikembangkan sebagai desa wisata.

“Di Kaltim ada tiga desa yang terpilih, yakni Kedang Ipil dan Desa Pela di Kecamatan Kota Bangun Kutai Kartanegara, dan Desa Mentawir Kecamatan Sepaku Penajam Paser Utara,” sebut Sri Wahyuni,

Dia menambahkan, pengembangan potensi desa wisata sebagai salah satu cara pemulihan ekonomi dari sektor pariwisata, termasuk di masa pandemi saat ini.

Targetnya lebih dari 500 desa yang terdaftar dalam ajang nasional ini. Pendaftaran sejak 7 Mei – 26 Juni 2021. Pengumuman pemenang pada 7 Desember 2021. “Seluruh desa wisata yang terdaftar dalam Anugerah Desa Wisata 2021, akan masuk ke dalam Jaringan Desa Wisata Indonesia (Jadesta),” ujarnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version