BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Indonesia meraih dua gelar dalam ajang badminton Indonesia Master 2023 di Istora Senayan Jakarta, Minggu (29/01/2023). Dua gelar dipersembatah tunggal putra dan ganda putra.

Jonathan Christie mempersembahkan gelar pertama, setelah mengalahkan rekannya sendiri Chico Aura Dwi Wardoyo dua set langsung 21-15 dan 21-13.

Dalam pertandingan tersebut, terlihat Jonathan lebih mendominasi karena terus memimpin poin. Jonathan bermain lebih rapi dan jarang melakukan kesalahan.

Daniel Marthin/Leo Rolly Carnando ./ Badminton Talk

Sedangkan gelar kedua dipersembahkan pasangan Daniel Marthin/Leo Rolly Carnando mengalahkan pasangan China He Ji Ting/ Zou Hao juga dengan dua set langsung 21-17 dan 21-16.

Pada set pertama pasangan Daniel/Leo terlihat lebih mendominasi dan selalu memimpin. Namun di set kedua pasangan China mampu mengimbangi, Bahkan sempat memimpin.

Bagi Jonathan juara Indonesia master merupakn gelar pertamanya. Begiu juga dengan pasangan Daniel Marthin/Leo Rolly Carnando.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version