Kapolda Kaltim Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat, Jabatan Wakapolda hingga Diresnarkoba Resmi Berganti
BALIKPAPAN, inibalikpapan.com — Kapolda Kalimantan Timur memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat utama Polda Kaltim, Sabtu (17/1/2026). Pergantian jabatan ini merupakan tindak lanjut dari surat telegram Kapolri yang diterbitkan pada akhir Desember 2025 sebagai bagian dari rotasi dan pembinaan karier di lingkungan Polri.
Salah satu jabatan strategis yang berganti adalah Wakil Kapolda Kalimantan Timur. Wakapolda sebelumnya, Irjen Pol Sabilul Alif, mendapat penugasan baru sebagai Widya Iswara Utama di Sekolah Staf dan Pimpinan (Sespim) Polri. Posisi Wakapolda Kaltim kini dijabat Brigjen Pol. Jossy Kusumo, yang sebelumnya bertugas sebagai Wakapolda Riau.
Pergantian juga terjadi pada jabatan Direktur Intelijen dan Keamanan (Dirintelkam). Kombes Pol Agus Sutrisno dipromosikan sebagai Wakil Direktur Ekonomi di Baintelkam Mabes Polri, sementara jabatan Dirintelkam Polda Kaltim kini diemban Kombes Pol Hadi Wiono, yang sebelumnya menjabat Dirintelkam Polda Papua.
Di jajaran Direktorat Reserse Narkoba, Kombes Pol Arif Bastari mendapat promosi sebagai auditor di Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Polri. Jabatan Dirnarkoba Polda Kaltim selanjutnya dipercayakan kepada Kombes Pol Romi, yang sebelumnya bertugas sebagai Analis Kebijakan Bareskrim Polri.
Sementara itu, posisi Direktur Kepolisian Perairan dan Udara (Dirpolairud) Polda Kaltim juga mengalami pergantian. Kombes Pol Eduward Pardede mendapat penugasan baru di Baharkam Polri, dan jabatannya kini diamanahkan kepada Kombes Pol Restika Pardamaen Nainggolan.
Kapolda Kaltim menyampaikan bahwa rotasi dan promosi jabatan merupakan dinamika yang wajar dalam organisasi Polri sebagai upaya penyegaran dan peningkatan kinerja. Ia juga menyampaikan apresiasi atas pengabdian pejabat lama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kalimantan Timur.
“Kepada pejabat baru, kami berharap dapat melanjutkan dan meningkatkan capaian yang telah dirintis sebelumnya demi terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar Kapolda.
Pada hari yang sama, Bidang Humas Polda Kaltim turut mengumumkan perubahan waktu pelaksanaan kegiatan farewell Wakapolda Kaltim. Acara tersebut dijadwalkan berlangsung Sabtu (17/1/2026) pukul 09.00 Wita di Mapolda Kaltim sebagai bentuk penghormatan atas pengabdian pejabat lama.***
BACA JUGA
