BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com- Kepala Badan SAR Nasional Marsekal Madya TNI F Henry Bambang Soelistyo diagendakan meresmikan kapal Sar Balikpapan di Pelabuhan Semayang, Balikpapan, pada Kamis pagi (21/12016).

Kepala Basarnas tiba di Balikpapan Rabu (20/1/2016) sejak pukul 08.30 wita melalui ruang tunggu VVIP milik Pemporv Kaltim. Soelistyo disambut oleh Kasdam Mulawarman, walikota Rizal Effendi, Jajaran Muspida kota Balikpapan dan SAR Balikpapan.

Pada Rabu pagi Basarnas menggelar pertemuan dengan jajaran anggota Basarnas di kantor SAR Balikpapan. Selanjutnya pada Rabu malam akan menggelar makan malam bersama jajaran Basarnas dan muspida di Hotel Gran Senyiur, Balikpapan.

Selanjut pada Kamis pagi pukul 08.00 wita meresmikan kapal KN SAR Wisanggeni di pelabuhan Semayang. Kedatangan Kepala Basarnas RI ini didampingi Deputy operasi SAR Nasional Deputy Operasi Mayjen TNI Heronimus
Spesifikasi kapal ini mempunya kemampuan kecepatan 30 knot, dengan panjang kapal 40 meter lebih dan lebar 7,8 meter dan memiliki mesin 3Xmain D2862 LE463 terbuat dari alumunium. Kapal ini dibuat oleh PT Karimun Anugrah Sejati, Batam.

“Kapal ini juga memiliki kemampuan deteksi permukaan, malam bisa melihat karena dilengkapi oleh forward infra red,” kata Humas Sar Balikpapan Harto Adi, kepada Inibalikpapan.com Rabu hari ini (20/1/2016)

Kapal yang diresmikan ini bernama KN SAR Wisanggeni. Kapal ini dipesan di Batam dengan pembuatan selama setahun.

“Sebelumnya SAR Balikpapan juga memiliki kapal sejenis, dengan nama Rescue Boat 215. Namun kapal tersebut sejak awal tahun telah dipindahkan ke SAR Palu,” tambahnya. (andi)

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version