BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Puluhan Mahasiswa bersama sejumlah warga yang tergabung Aliansi Balikpapan menolak kenaikan BBM menggelar aksi di depan kantor DPRD Balikpapan, Kamis siang (8/9/2022).

Aksi ini menutup satu lajur jalan Jenderal Sudirman dari depan pemkot sehingga arah ke Klandasan ditutup.

Aksi mereka mulai sekitar pukul 14.00 wita diwarnai aksi bakar ban sehingga menimbulkan asap hitam. Penjagaan aparat sudah dilakukan sejak awal kedatangan pendemo.

Disiapkan pula kawat berduri, mobil penyemprot air untuk membubarkan kerumunan atau memadamkan api.

Sebelumnya aksi penolakan BBM terjadi pada Selasa lalu (6/9/2022). Mahasiswa menutup badan jalan terjadi pengalihan arus. Mereka ditemui wali kota dan Ketua DPRD serta muspida terkait tuntutan demo. Aksi mereka berlangsung hingga pukul 19.45 wita.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version