BALIKPAPAN, Inibalikpapan – DPRD kota Balikpapan mendesak Wali Kota untuk segera membuka pendaftaran atau penjaringan Sekretaris Daerah (Sekda) yang baru. Karena jabatan Sekda yang saat ini sudah berakhir masa jabatannya.

“Segera Pemerintah Daerah membuka wacana pendaftaran untuk jabatan Sekretaris Daerah Kota Balikpapan yang mana masa jabatannya di informasikan telah berakhir.” ujar Angggota DPRD Kota Balikpapan Taufiqurahman.

Dari informasi yang diketahuinya, masa jabatan Sekda telah berakhir Juli 2019 lalu. Artinya, jabatan Sekda yang saat ini dijabat Sayid MN Fadly telah habis. Karena sudah menjabat satu periode dan diperpanjang satu kali

“Informasinya bulan 7 kemarin sudah berakhir. Dari Undang-undangnya yang saya ketahuim, Sekda itu jabatan 5 tahun dan diperpanjang satu kali selama dua tahun. Sementara beliau ini sudah melewati dari 7 tahun,” ujarnya.

Menurutnya, wali Kota harus melakukan penjaringan untuk Sekda yang baru. Penjaringan bisa dilakukan dengan lelang terbuka. Hal itu agar pemerintah berjalan dengan baik. Karen ajika tidak akan terganggu dengan jabatan Sekda yang telah berakhir.

 “Dan itu harus segera, supaya pemerintah ini berjalan dengan baik kedepannya. Kalau saat ini belum ada penjaringan untuk calon sekda, ini kapan kita pertanyakan. Harus open bidding (lelang terbuka) secepatnya, karena ini sudah habis,” ujarnya.

“Karena dari jabatan beliau ini, beliau hartus ke Pemerintah Provinsi atau ke Pemerintah Pusat karena esselon beliau sudah tinggi,”

Dia meminta pekan depan sudah bisa dilakukan penjaringan. Karena ada beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dianggapnya cukup layak menjabat Sekda. Apalagi jabatan Wali Kota juga akan segera berakhir tahun depan.

“Kalau bisa secepatnya, minggu depan sudah open bidding, ada banyka yang layak kok di pemerintaha kota Balikpapan. Saat ini sedang bagus-bagusnya OPD. Disini kita lihat ada Sudirman Kepala Dinas Perhubungan ada Muhaimin Kepala Dinas Pendidikan,” ujarnya.

“Muhaimin itu juga sudah layak sekali, apalagi dia telah berhasil di Dinas Pendidikkan yang dia jabat, sampai saat ini tidak ada masalah. Kemarin PPDB online dia berhasil mengatasinya,”

“Ini wali kota tinggal setahun lho harus segera, jika sinergi kedepannya lembaga esekutif dan legeslatif berjalan dengan baik,”

Dia menambahkan, akan konsultasikan dengan Kementerian Dalam Negeri terkait jabatan Sekda yang telah habis. Mengingat ini sangat penting, karena Balikpapan menjadi bagian dari Ibu Kota Negara (IKN) yang baru diumumkan presiden.

“Kita akan pertanyakan juga nanti kesana, saya nanti tanya di Kemendagri tentang masa jabatan Sekda diperpanjang berapa kali.Tapi yang saya tahu masa jabatan Sekda selesai dan itu hanya diperpanjang satu kali,” ujarnya

“Balikpapan pintu gerbang ibu kota negara, jadi harus bisa bersinergi dengan OPD yang lain, Sekda yang ditunjuk harus segera untuk menyesuaikan.”

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version