MARABAHAN, Inibalikpapan.com – Puing bangunan mushola Darul Musliqin yang berada di Desa Sungai Telan Muara kecamatan Tabunganen merupakan salah satu sasaran dalam kegiatan TMMD 108 Kodim 1005 Marabahan. Mushola sebagian besar terbuat dari bahan kayu yang sudah bertahun-tahun langsung dibersihkan oleh Prajurit TNI satgas TMMD ke-108 Kodim 1005 Marabahan dan dibantu oleh warga setempat, Sabtu (25/07/2020).

Dalam kegiatan TMMD 108 ini bukan hanya memberikan fasilitas umum untuk warga, seperti pembangunan jalan, jembatan dan fasilitas umum lainnya, dan Kami sebagai anggota Satgas TMMD 108 Kodim Marabahan dengan tulus hati memberikan yang terbaik untuk rakyat apalagi tempat Ibadah yang setiap hari dipergunakan.Tegas Dan SSK TMMD 108 Kapten Caj Muhtadi Budi Waluyo.

Seperti yang dikatakan salah satu warga desa Sungai Telan Muara setelah melihat mushola yang sudah di rehab oleh Satgas TMMD 108 Kodim 1005 Marabahan sekarang mushola tersebut sudah layak untuk dipergunakan sholat dan kegiatan keagamaan lainya.

“Kami warga desa Sungai Telan Muara mengucapakan ribuan terimakasih kepada anggota TNI yang telah merehab mushola kami, kami sangat senang sekarang mushola Darul Musliqin sudah sangat layak sekali, tentunya warga sini sangat bersemangat untuk beribadah atau kegiatan keagamaan lainnya,” ujar Kai Udin.

 

 

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version