Pangdam VI Mulawarman Kunjungi Kodim 0905 Balikpapan, Perkuat Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah
BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Panglima Kodam VI Mulawarman Mayjen TNI Krido Pramono melaksanakan kunjungan kerja ke Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0905 Balikpapan, Jumat (23/1/2026) pagi.
Kunjungan yang dimulai sekitar pukul 07.30 WITA tersebut berlangsung khidmat dan penuh keakraban, serta menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi antara TNI dan pemerintah daerah.
Pangdam VI/Mulawarman beserta rombongan disambut langsung oleh Komandan Kodim 0905/Balikpapan bersama jajaran perwira, anggota TNI, serta unsur Forkopimda Kota Balikpapan. Prosesi penyambutan diawali dengan pengalungan bunga, jajar kehormatan, dan ramah tamah di lingkungan Makodim.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asisten Tata Pemerintahan (Asisten I) Sekretariat Kota Balikpapan, Zulkipli yang mewakili Pemerintah Kota Balikpapan. Kehadiran pemerintah daerah menunjukkan komitmen kuat dalam menjaga kolaborasi lintas sektor, khususnya dalam mendukung stabilitas keamanan dan pembangunan daerah.
Dalam sambutannya, Pangdam VI Mulawarman menegaskan bahwa Kodim merupakan ujung tombak TNI AD dalam menjaga keamanan wilayah sekaligus membina kedekatan dengan masyarakat. Ia mengapresiasi kinerja Kodim 0905/Balikpapan yang dinilai aktif mendukung program pemerintah daerah, mulai dari pengamanan wilayah, pembinaan teritorial, hingga keterlibatan dalam kegiatan sosial kemasyarakatan.
“Kodim harus selalu hadir di tengah masyarakat. Sinergi yang sudah terbangun dengan pemerintah daerah dan unsur lainnya perlu terus diperkuat demi menjaga kondusivitas wilayah,” ujar Pangdam.
Sementara itu, Asisten I Setkot Balikpapan, Zulkipli, menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Balikpapan sangat mengapresiasi peran TNI, khususnya Kodim 0905/Balikpapan, dalam mendukung kelancaran pemerintahan dan pembangunan daerah. Menurutnya, kolaborasi yang solid antara TNI dan pemerintah daerah menjadi kunci utama dalam menjaga stabilitas sosial dan keamanan kota.
“Pemerintah Kota Balikpapan terus membuka ruang kerja sama yang harmonis dengan TNI. Sinergi ini sangat penting, terutama dalam menghadapi dinamika pembangunan kota dan menjaga ketertiban masyarakat,” ungkap Zulkipli.
Rangkaian kegiatan kunjungan kerja diakhiri dengan sesi foto bersama seluruh peserta di halaman Makodim 0905/Balikpapan. Momen tersebut menjadi simbol kebersamaan dan soliditas antara TNI, pemerintah daerah, serta unsur Forkopimda dalam menjaga Balikpapan tetap aman, nyaman, dan kondusif.
Kunjungan kerja Pangdam VI/Mulawarman ini diharapkan semakin memperkokoh koordinasi lintas sektor serta memperkuat peran TNI sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam mewujudkan stabilitas dan kesejahteraan masyarakat.**
BACA JUGA
