BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Dalam beberapa bulan terakhir Pasar Baru rupanya banyak ditinggal pedagang. Karena kini Pasar yang berada disamping Asrama Segara itu banyak ditinggal pedagang yang mudik ke kapung halaman.

“Kan ada kolektor tukang tagih, ternyata ada yang sudah 2 bulan mudik,” ujar Pengelola Pasar Baru Bambang usai rapid tes massal, Sabtu (08/08).

Dia mengatakan, saat ini kondisi pasar terlihat sangat sepi. Padahal saat Idul Fritri masih terlihat cukup ramai. “Banyak pulang kampung . Aku juga heran Kalau Idul Fitri rame, kalau lebarah haji sepi. Gak tahu juga kenapa,” ujarnya.

Kata dia, jumlah pedagang di Pasar Baru termasuk yang di Mall mencapai 1.000 orang. Namun yang aktif berjualan hanya sekitar 600-an pedagang. “Kalau yang di mall belum buka, nanti buka Oktober kalau kios itu yang pasar,” ujarnya.

Bahkan kata dia, saat rapid test massal yang digelar Pemerintah Kota Balikpapan hanya sedikit pedagang yang ikut. Karena kebetulan aktifitas pasar yang berada di pesisir Teluk Balikpapan itu sudah sepi, pedagang sebagian sudah pulang.

“105 pedagang itu yang terakhir ikut rapid test. Pasar mulai buka jam 3 dinihari, kalau jam 10-11 sudah sepi pasar,” ujarnya.

Sementara  untuk pedagang di mall Pasar Baru rata-rata telah melakukan rapid test dengan biaya sendiri.  “Yang tenant-tenant itu, ada 174 itu mereka rapid test sendiri, kalau kios-kios itu lapak di bawah di pasar,” ujarnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version