BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pelatih Persiba Balikpapan Satia Bagdja memastikan akan melakukan rotasi pemain dipertandingan selanjutnya. Sesuai jadwal Beruang Madu akan menjamu Bogor FC Sulut United di stadion Batakan, Jumat (06/09).

Alasan rotasi, karena pelatih asal Jakarta itu menilai para pemainnya mengalami kelelahan akibat jadwal pertandingan yang padat. Satia Bagdja tak ingin mengambil resiko, mengingat Persiba hanya punya waktu dua hari untuk persiapan.

“Mungkin ada rotasi karena mepet waktunya , gak mungkin kalau gak rotasi. Mereka lelah, secara mental dan fisik, waktunya satu hari istirahat dan dua hari tersisa. Itu recovery nya agak sulit juga,” ujarnya.

Lini tengah yang bakal menjadi perhatiannya untuk dirotasi, setelah melihat penampilan Riza Alfin Zidane, M. Said dan Bryan Cesar Ramadhan yang bermain tak sesuai harapan saat mengalahkan Persewar Waropen.

“Banyak yang harus dibenahi untuk dilini tengah. Harus berani pegang bola, gak bisa gak. Kita mau main, tapi gak berani pegang bola, ya gimana,” katanya.

Kemudian jarak antara lini belakang dan lini tengah juga terlalu jauh, sehingga bola kerap dicuri lawan. Beruntung lini belakang Persiba yang dikawal Andre Putra, Ngurah Nanak, Imam Mahmudi dan Irsan Lestahulu bermain ciamik.

“Gelandang bertahannya mesti dekat, dia kan Nanak sama Imam tandukkannya bagus, second ball itu harus dapat, karena kadang-kadang jaraknya jauh, justru pemain lawan yang dapat. Itu yang saya perbaiki,” ulasnya.

Mantan pelatih Timnas Putri itu juga mengisyarakatkan akan mencadangkan Irsan karena juga kelelahan. Kemungkinan Anis Mujiono yang kini sudah bisa bermain setelah akumulasi kartu kuning, akan dimainkan.

“Sampai detik ini oke ,lini belakang. Tapi Irsan saya lihat sudah turun fisiknya, karena dia juga main full (waktu di klub sebelumnya),” ujarnya,.

Persiba butuh kemenangan untuk terus bisa menjauh dari zona degradasi sekaligus menjaga asa lolos ke babak 8 besar. Saat ini Persiba mengoleksi 15 poin sama dengan poin PSBS Biak yang berada di zona degradasi.   

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version