BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com–  Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2019, Pemerintah Kota Balikpapan menggelar lomba Lintas Alam dan menanam pohon di Kebun Raya Balikpapan kilometer 15, Balikpapan Utara, Minggu pagi (7/7).

Disamping itu, pada puncak peringatan Hari Lingkungan Hidup 2019 di Kebun Raya Balikpapan ini,  pemkot bersama PLN dan dan akademisi membuat inovasi baru di Kebun Raya Balikpapan yakni MOU (Memorandum Of Understanding) dengan PT. PLN dan Universitas Airlangga.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Balikpapan Suryanto mengakui tingginya antusias masyarakat dan lembaga yang ikut dalam lomba lintas alam di area KRB pada hari Lingkungan Hidup Sedunia ini.

Karena itu kesuksesan ini akan diulang bahkan pelaksanaan dilakukan untuk tingkat provinsi atau nasional.

“Lomba Lintas Alam banyak pesertanya, tadi pak Wali Kota bilang tahun depan di tingkat menjadi nasional, jadi seluruh provinsi bisa ikut untuk mengeksplor hutan Kalimantan khususnya Hutan Lindung Sungai Wain,” katanya.

Pada lintas alam ini dilakukan dengan bersepeda.Peserta mengelilingi KRB atau Jogging track mulai dari camp ground, lamin, gedung informasi, gazebo 5 hingga area even atau sepanjang 3 kilometer.

sedangkan terkait MoU dua lembaga bersama pemkot ini guna pengembangan KRB.

“Hari ini ada dua hal penting tentang Mou yang akan membuat KRB ini jauh lebih bervariasi lagi. Yaitu dengan PLN untuk membangun Taman Tematik disini. Jadi taman ini akan dinikmati beberapa generasi nantinya. Selain itu juga kerjasama dengan Universitas Airlangga, untuk bidang penelitian. Ini pertama kali dilakukan di Kebun Raya, nanti akan jadi percontohan nasional,” jelas Suryanto.

Sesuai tema Hari Lingkungan Hidup 2019 yaitu Gerakan #beatAirPollution, pihaknya mengajak masyarakat untuk menjaga polusi, dengan cara menanam tanaman yang bisa mengurangi udara buruk selama ini.

“Jadi mari kita kalahkan polusi udara dengan cara menanam pohon. Biru Langitku, Hijau Bumiku. Hal yang sangat penting bumi kita tetap hijau. Harus menananm sekaligus menjaga kualitas udara kita,” ajaknya.

Acara pun ditandai dengan penanaman pohon sebanyak 120 pohon buah dan 20 bambu serta tanaman jenis hutan.

Penanaman dilakukan Walikota Balikpapan Rizal Effendi bersama FKPD yakni Kapolres Balikpapan, Dandim 0509, Wakil Ketua DPRD Syarifudin Oddang, Kepala Kejaksaan Negri Balikpapan beserta Kepala SKPD Pemkot Balikpapan dan tamu undangan. “Kita tanam 120 pohon dan 20 bambu. Memang tidak banyak tapi kita melihat kualitas tanama ini agar lebih baik, karena jika menanam dilihat usianya dan kecocokannya karena jika mati harus diganti. Kita tanam jenis Bengkirai dan Bambo serta kayu hutan,” tukasnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version