BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – PKB Kaltim menyatakan, telah mengusulkan satu nama calon Wakil Wali Kota (Wawali) Balikpapan pada Selasa pekan kemarin.

Satu nama yang diusulkan yakni Budiono Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan sekaligus Ketua DPC PDIP Kota Balikpapan. Usulan sudah disampaikan ke Ketua DPRD

“lha kalau PKB sudah mengusulkan nama Budiono,” ujar Syafruddin  Ketua DPW PKB Kaltim kepada awak media pada Senin (21/03/2022)

Dia mengataka, hasil komunikasinya dengan Wali Kota Rahmad Mas’ud masih lowongnya kursi Wawali karena belum adanya usulan namun dari partai pengusung.

“Saya komunikasi dengan Pak Wali Kota alasannya partai-partai pengusung belum mengajukan nama,” ujarnya

Dia pun meminta Rahmad Mas’ud untuk aktif meminta usulan dari masing-masing partai pengusung  “Saya kira gini, harusnya Pak Wali Kotanya yang agak inisiatif,” ujarnya.

Sebelumnya Rahmad Mas’ud  mengaku, belum mengetahui nama-nama calon yang diusulkan parpol. “Kita belum tahu siapa-siapa yang disodorkan,” ujarn Rahmad pada Jumat (11/03/2022)

Rahmad Mas’ud menjelaskan, jika ada 5-6 nama yang disodorkan partai pengusung, nantinya hanya ada dua calon yang kemudian diteruskan ke DPRD untuk kemudian dipilih.

“Aturan mainnya alau misalnya ada 5-6 calon yang diusulkan, Wali Kota menyodorkan dua nama ke DPRD, kan begitu aturan mainnya,”

Ketua Golkar Balikpapan itu menuturkan, belum menerima nama-nama calon yang diusulkan parpol. “Sampai sekarang belum ada yang menyodorkan, tanya aja partainya,” ujarnya.

Sebelumnya Ketua PDIP Kaltim Safaruddin menyatakan, berdasarkan rekomendasi DPP dua nama yang disetujui yakni anggota DPRD Kaltim H. Baba dan istri almarhum Thohari Azis Wakil Wali Kota terpilih yang meninggal dunia sebelum dilantik

Seperti diketahui, ada delapan parpol yang mengusung pasangan Rahmad Mas’ud dan almarhum Tohari Azis pada pilkada 2020 yakni Golkar, PDIP, Demokrat, PKS, Gerindra, PPP, PKB, dan Perindo

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version