BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Wali Kota Balikpapan H. Rahmad Mas’ud menyampaikan selamat atas dipilih dan dilantiknya Muhaimin sebagai Sekda Balikpapan, Kamis (15/12/2022).

Sekda diharapkan dapat menjalankan amanah jabatan sekda sebaik-baiknya. Dalam asessment jabatan sekda ada beberapa pejabat yang ikut didalamnya. Hanya saja Muhaimin yang dipilih.

” Semua adalah putra dan pegawai terbaik di Balikpapan tapi karena dipilih hanya satu saya berikan kepercayaan ini ke bapak Muhaimin. Dan saya berharap dapat menjalankan amanahnya seperti dalam sumpah jabatan, ” ujar Rahmad saat sambutan pelantikan.

Rahmad mengakui selama pj Sekda, mampu membangun komunikasi dengan seluruh OPD dan pejabat vertikal dan masyarakat dalam membantu tugas-tugas Wali kota.

” Jajaran pemerintahan juga diminta bisa konsisten untuk mendukung pak Muhaimin khususnya dalam menjalankan perioritas walikota khususnya pendidikan memberikan subsidi spp dan seragam. Bidang kesehatan menanggung BPJS kesehatan kelas tiga. Begitu juga infrastruktur dengan membangun rumah sakit dan sekolah baru,” beber Rahmad.

Pekerjaan lainnya yang perlu diperhatikan menyusun anggaran dan memastikan jalan roda birokrasi pemerintahan.
” Saya juga minta ASN tetap solid karena sebentar lagi kita akan memasuki tahun 2023. Artinya mendekati tahun politik, ” tandasnya.

Wali kota meminta semua aparatur Balikpapan dapat menjalani tugas dan fungsi dengan baik. Pelayanan kepada masyarakat merupakan hal utama. Khususnya mempersiapkan Balikpapan sebagai teras ibukota.

” Saya berharap kita semua berkomitmen bersama sama membangun dan mengisi pembangunan di Balikpapan dan juga mendukung IKN di Kaltim, ” imbuhnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version