Ratusan ASN IKN Tuntaskan Retret di Amborawang, Diminta Bangun Budaya Kerja Baru Nusantara
NUSANTARA, inibalikpapan.com— Setelah dua pekan menjalani pelatihan di lingkungan militer, 192 pegawai Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) menuntaskan retret tahunannya di Pusat Latihan Tempur (Puslatpur) Amborawang, Selasa (18/11/2025). Pemerintah menginisiasi program ini untuk menyiapkan aparatur yang lebih disiplin, solid, dan mampu menjadi tulang punggung birokrasi baru di Nusantara.
Penutupan mereka lakukan dalam satu rangkaian upacara. Dengan penandatanganan bersama antara Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono, dan Kepala Staf Kodam VI/Mulawarman, Brigjen TNI Ari Aryanto, yang hadir mewakili Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Rudy Rachmat Nugraha.
Di hadapan peserta, Basuki kemudian mengingatkan bahwa pembangunan IKN membutuhkan karakter aparatur yang kuat dan satu rasa dalam bekerja.
“Saya berharap saudara-saudara dapat menumbuhkan rasa tanggung jawab kolektif. Semua sama, jadikan satu ini budaya kerja Otorita IKN. Ikuti apa yang saya sampaikan,” tegas Basuki, melansir laman resmi Otorita IKN.
Sementara itu, pesan serupa turut disampaikan Kasdam yang membacakan arahannya dari Pangdam. Ia menekankan bahwa latihan selama 14 hari itu bukan sekadar agenda seremonial.
“Tentunya yang kalian jalani bukanlah sekadar formalitas, melainkan proses pembentukan karakter pegawai Otorita IKN yang tangguh, berintegritas, dan berjiwa nasionalis. Selamat bertugas dan jayalah Otorita Ibu Kota Nusantara.”
Retret tahun ini menjadi semacam “ruang perapian” bagi aparatur Otorita IKN. Mereka diproyeksikan menjadi rujukan bagi para ASN kementerian dan lembaga. Dalam waktu dekat akan pindah dan memulai kerja di Nusantara.
Basuki menegaskan kembali peran itu. “Kita semua harus meningkatkan sikap dan mental disiplin, sebagai ASN Otorita IKN yang menjadi contoh bagi ASN kementerian dan lembaga yang akan segera datang menempati tugas di IKN nantinya.”***
BACA JUGA
