BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — Sekitar pukul 09. 00 wita, Polresta Balikpapan hampir terbakar diduga akibat korsleting listrik.

Tampak asap tipis menyembul kaluar dari atap kantor Polresta Balikpapan. Beruntung petugas dapat memadamkan percikan api karena atap kantor terbuat dari baja ringan.

Belum terlihat ada api namun petugas menyemprotkan air kebagian atas atap kantor yang terbuat dari baja ringan.

“Alhamdulillah bisa cepat diketahui dan diatasi. Kejadiannya di gedung utama, atasnya rupatama. Tadi diketahui jam 09, ” ujar Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Turmudi, saat diwawancarai media, Jumat pagi (16/10/2020).

“Belum ada api, baru asap saja tapi sudah merembet ke mana-mana, ” katanya

Kapolresta menyampaikan apresiasi kepada tim BPBD dan Info Bencana Balikpapan yang cepat merespon karena adanya sinergi yang sudah berjalan.

” Seperti info bencana itu luar biasa, bersama tim BPBD, PMK, PLN sinergi ini seperti ini. Nah saya kordinasi dengan PLN untuk menjadi prioritas supaya instalasi diganti. Kalau memang ada jasa pergantian kita lakukan pergantian juga tapi inikan gedung instalasi pemerintah, untuk keamanan pergantian harusnya jadi prioritas, ” sarannya.

Dengan kejadian ini pelayanan kepada masyarakat terganggu karena rata-rata menggunakan tenaga listrik.

Sementara BPBD Balikpapan mendapat laporan kebaktian langsung menurunkan tim pemadam yang berada di posko Telagasari dibantu Petugas lainnya.

Kepala BPBD BalikpapanSuseno mengatakan cepatnya laporan dan respon menjadi alasan kebakaran bisa dicegah. Selain itu petugas lapangan juga diberikan kemudahan dan akses melakukan pencegahan kebakaran. ” Ya tadi kita jebol atapnya. Saya mengucapkan terimakasih karena diberikan kemudahan-kemudahan sehingga petugas bisa segara atasi dan langsung ke sumber apinya, ” kata Suseno di lokasi kejadian.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version