BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Selain banjir, bencana kebakaran juga cukup sering terjadi di Kota Balikpapan. Rabu sore (7/9) ada puluhan rumah ludes terbakar di Kelurahan Margasari. Terbaru kebakaran Kamis sore (8/9/2022) terjadi di Rt 38 Kelurahan Baru Ilir, Balikpapan Barat, data sementara menghanguskan 7 rumah, 25 KK atau 55 Jiwa.

Wali Kota Rahmad Mas’ud mengatakan, setiap hari selalu meminta Camat dan Lurah untuk menyampaikan ke warga agar waspada. Karena kebakaran bisa terjadi sewaktu-waktu.

“Instruksi ke camat Lurah setiap hari. Sudah kita ingatkan kepada warga, sekarang kan banyak rumah-rumah yang sudah tua,” ujarnya kepada awak media pada Kamis (08/09/2022)

Warga diminta untuk mewaspadai arus pendek listruk yang banyak menyebabkan terjadinya kebakaran.  Termasuk saat  meninggalkan rumah harus memastikan rumah dalam keadaan aman.

“Ya dilihatlah jalur-jalur listriknya. Ini yang selalu kita ingatkan kepada warga, baik melalui RT, melalui camat dan lurah, Itu tidak henti-hentinya kita sampaikan. Kalau bepergian selalu perhatikan kondisi rumah,” ujarnya.

Kata dia tidak ada warga yang mau rumahnya terbakar. Karenanya harus selalu waspada. “Karena kan gak ada orang yang mau rumahnya kebakaran, pasti itu,” katanya.

Dia menambahkan, untuk sarana dan prasarana BPBD juga terus dilengkapi. “Pasti setiap tahun kita lengkapi, kalau kurang pasti kurang terus. Tapi paling tidak kita gak kekurangan baik,” tandasnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version