BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Sekitar  300 peserta yang berasal dari PPK, Ekonomi Kreatif,  Dispora, DKK Balikpapan, Perwatusi  Balikpapan (Perkumpulan Warga Tulang Sehat Seluruh Indonesia ) didukung Prodia menggelar  senam sehat bersama dan bahagia di Taman Bekapai, Balikpapan, Minggu (18/6/2023).

Selain itu dilakukan pemeriksaan kesehatan dasar seperti gula darah, hipertensi, kolesetorel dan  asam urat oleh petugas DKK Balikpapan dan Prodia.

Senam sehat dan pemeriksaan kesehatan dasar ini bagian dari kampanye masif menurunkan angka kesakitan dan kematian  akibat penyakit tidak menular.  Penyakit tidak menular banyak memberikan pengaruh pada kematian pasien covid yang memiliki komorbid.

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P)  DKK Balikpapan dr. Ahmad Jaiz menyebut beberapa penyakit tidak menular seperti diabetes, stroke, darah tinggi, gagal ginjal, jantung.  Diabetas katanya menjadi induk dari berbagai macam penyakit yang muncul akibat kerusakan organ penting.

“Untuk penyakit diabetes militus ini hampir menyerang semua usia, anak-anak juga usia produktif. Oleh karena salah satu gerakan di Balikpapan yang gencar-gencarnya hidup manis tanpa gula. Tujuan menurunkan angka kesakitan dan kematian,” jelasnya.

Jaiz menyebutkan di Balikpapan per April 2023 total sudah ada 84.253 orang yang sudah menjalani pemeriksaan penyakit Diabetes Militus (DM). Hasilnya sekitar 10 persen menderita DM yakni 7.801 orang. Untuk penderita DM lak-laki berjumlah 2738 dan DM perempuan sebanyak 5.063 oang.

” Pre-DM laki-laki berjumlah 1162 orang, Pre-DM perempuan berjumlah 2.155 orang. itu pemeriksaan hingga April 2023. Total sudah diperiksa 84.253 orang dengan sasaran usia produktif 15 tahun keatas,” bebernya.

 

 

Diabetes militus yang tidak dikelola dengan baik oleh penderita dapat dapat memunculkan penyakit lain seperti jantung, stroke.

“Hari ini kegiatan bersama ekonomi kreatif dan beberapa titik lainya alhamdulillah sudah masif gerakan masyarakat hidup sehat yanag diawali senam bersama, dan pemeriksaan dasar yakni gula darah, kolesterol, asam urat dan tekanan darah serta konsultasi. Ini bagian upaya kita menurunkan angka kesakitan dan kematian,” jelasnya.

Diharapkan melalui kegiatan hidup sehat dapat dikampanyekan di tempat lainya  sehingga masyarakat makin sadar penting menjaga kesehatan dan mencegah munculnya penyakit.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version