BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Sebanyak 18 tim akan berlaga dalam kompetisi usia muda Mola Elite Pro Academy U-16 dan U-18 yang berlangsung di Jakarta International Stadium

“Alhamdulillah, Insya Allah kompetisi Elite Pro Academy Liga 1 U-16 dimulai tanggal 16 Agustus 2022 dan U-18 akan dimulai pada 15 Agustus 2022,” ujar Ketua Umum PSSI Mochammad Iriawan dilansir dari laman PSSI.

“PSSI berharap kompetisi ini berjalan lancar dan sesuai amanah dari kongres PSSI serta visi program PSSI yang ingin terus meningkatkan kualitas kompetisi terutama usia dini,” lanjutnya

Tim yang akan berlaga yakni Dewa United, Persita Tangerang, Borneo FC Samarinda, Persikabo 1973, RANS Nusantara FC, Persib Bandung, PSS Sleman dan PSIS Semarang,

Lalu Persik Kediri, Persija Jakarta, Persis Solo, Arema FC, Persebaya Surabaya, Madura United FC, PS Barito Putera, Bhayangkara FC, PSM Makassar dan Bali United FC.

Sebelumnya, kompetisi ini sudah sempat bergulir tahun lalu. Juara dari kelompok umur U-16 sebelumnya diraih oleh PSM Makassar U-16 dan Persib Bandung U-16 keluar sebagai runner-up.

Kemudian untuk kelompok umur U-18, keluar sebagai juara adalah tim Bali United FC U-18 disusul tim Persib Bandung U-18 sebagai runner-up.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version