BALIKPAPAN, INIBalikpapan.com  — PDI Perjuangan mulai membuka penjaringan bakal calon wali kota dan wakil wali kota di kantor DPC PDI Perjuangan kompleks Sepinggan Pratama, Balikpapan Selatan.

Sebelumnya DPC PDI Perjuangan Balikpapan sudah membentuk tim penjaringan bakal calon dengan ketua panjaringan Muhammad Bahrul Alam. Sedangkan  pendaftaran mulai dibuka Senin 2 September hingga 8 September. Pilwali Balikpapan akan dilakukan September 2020 mendatang.

“Rencananya kami akan membuka pendaftaran mulai 2 september hingga 8 september mendatang, hal ini sesuai dengan arahan dari DPD partai,” kata ketua Penjaringan Kepala Daerah PDI Perjuangan Bahrul (3/9/2019).

PDI Perjuangan yang memiliki 8 kursi DPRD Balikpapan,  juga berkesempatan mengusung calon sendiri dengan mengandeng partai lain atau cukup dengan 9 kursi sudah dapat mengajukan calon wali kota dan wakil.

Kata Bahrul DPP PDI Perjuangan sudah mengeluarkan intruksi dan SK DPP agar pengurus daerah membentuk tim penjaringan dan pendaftaran bakal calon. Dari interuksi itulah maka PDIP Balikpapan membentuk tim penjaringan dan pendaftaran bakal calon.

Dia menjelasakan sSetelah masa penjaringan dan pendaftaran maka akan dilakukan proses pengembalian formulir dari 9 sampai 17 september. Pendaftaran dibuka untuk umum dna juga kalangan dalam PDI Perjuangan dengan ketentuan yang berlaku.

“Ada persyaratan-persyaratan yang harus dilengkapi seperti memiliki visi misi saat mencalonkan jadi Walikota. Dalam penjaringan juga akan dilakukan fit and proper test,” katanya.

Sesuai dengan kongres PDIP Agustus lalu di Bali, untuk target nasional pemilihan kepada daerah 2020 mendatang PDIP sendiri menargetkan kemenangan 50 persen di seluruh Indonesia.

“Kalau di Balikpapan target kita tentunya juga menang,” tukasnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version