BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Alfonsius Kevlan terancam terdepak dari skuat Persiba Balikpapan. Kepastian Alfonsius bersama Beruang Madu hingga kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 tergantung manajemen.

“Semua tinggal tergantung manajemen, saya kembalikan lagi ke semua manajemen setelah putaran kedua ISC,” kata pelatih kiper Persiba Balikpapan Mardianto.

Bahkan mantan kiper Bali United itu dipastikan tidak akan masuk line up Beruang Madu hingga putaran pertama Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 berakhir. Meski Persiba masih menyiasakan dua pertandingan lagi.

“Lawan Barito Putra dia gak dibawa. Begitu juga nanti laga kandang lawan PS TNI dia juga istirahat. Nanti setelah putaran pertama, tapi terserah pengurus bagaimana menyikapinya lagi,” terangnya.

Kecuali kata Mardianto, salah satu dari dua kiper Persiba Yoewanto Beny Stya dan Kurniawan Kartika AJi harus absen karena akumulasi kartu maupun mengalami cedera, kemungkinan Alfonsius baru bisa masuk line up.

“Kalau kita krisis kiper baru kemungkinan dia akan masuk line up. Karena Beny kan sudah kantongi dua kartu kuning. Makanya dia tetap latihan. Tapi kalau tidak ada masalah tetap Beny dan Aji,”bebernya.

Alfonsius memang sebelumnya mendapat sanksi dari manajemen akibat tulisannya bernada sara di media social. Meski, telah meminta maaf, manajemen tetap memberikan sanksi tidak boleh bermain.

“Meskipun dia kiper hebat, tapi kalau dia asal ngomong kan gak bisa. KHarusnya dia sebagai pemain itu santun dan di lapangan itu ganas baru bagus. Karena saya juga ingin tetap menjaga kekompakan tim, itu penting,” tandasnya

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version