BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Borneo FC Samarinda akan menghadapi Persipura Jayapura dalam lanjutan liga 1 di stadion Maguwoharjo Sleman pada Kamis (18/11/2021) malam ini.

Pelatih Borneo FC Risto Vidakovic mengatakan, tak memandang remeh Mutiara Hitam yang saat ini terbenam di zona degradasi. Justru dia mewaspadai kebangkitan tim asuh Jaksen F tiago itu.

“Kami juga pernah ada di situasi ini. Kami juga pernah hampir berada di dasar klasemen dan kami harus melihat diri kami,” ujarnya  dilansir laman klub.

Pelatih asal Bosnia ini berharap, para anak asuhnya bisa menerapkan taktik dan strategi sesuai yang dijalani selama latihan. Pemain juga diminta bekerja keras di lapangan.

“Kami rasa kami harus melakukan kerja yang bagus, kami harus melihat dan menjalankan rencana. Dan kami harus mengerjakan itu dan berhasil di latihan dan pertandingan. ,” ujarnya

“Saya rasa kami harus terus bekerja keras dan tak peduli apakah lawan kami berada di dasar klasemen,”

Dia menambahkan, Pesut Mahakam membutuhkan tiga poin agar bisa memperbaiki peringkatnya di klasemen sementara. Karena masih berada diperingkat 13 klasemen..

“Kami harus fokus pada diri kami sendiri dan yang terpenting adalah mendapatkan tiga poin,” ujarnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version