BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kabar mengejutkan datang dari Persiba Balikpapan menjelang bergulirnya putaran kedua liga 2 2021. Tim Selicin Minyak mendepak Alfredo Vera.

Kegagalan mantan pelatih Persebaya Surabaya itu merebut puncak klasemen sementara setelah dipecundagi Mitra Kukar 1-3, ditenggarai menjadi penyebab didepaknya Alfredo Vera dari skuat Persiba.

Sebagai gantinya, tim kebanggaan masyarakat Kota Balikpapan menunjuk mantan pelatih timnas U-19 Fakhri Husaini menjadi arsitek Bryan Cesar pada putaran kedua liga 2.

“Persiba Balikpapan secara resmi menunjuk Fakhri Husaini, sebagai pelatih kepala tim pada lanjutan seri kedua Liga 2 2021,” demikian pernyataan manajemen Persiba Balikpapan

Bahkan mantan kapten timnas itu terlihat langsung memimpin latihan perdana di stadion Batakan pagi tadi. Harapannya  Fakhri bisa membawa skuat Persiba lolos liga 1 musim depan.

“Selamat bergabung di tim, coach Fakhri Husaini. Beruang madu harus bangkit dan berjuang kembali. Bersama kita bisa,”

Selama putaran pertama dalam liga laga yang dilakoni Persiba Balikpapan meraih 7 poin, hasil dari dua kali menang, sekali imbang dan dua kali kalah.

Dua kemenangan Persiba Balikpapan yakni mengalahkan Persewar Waropen 2-1 dan PSBS Biak 2-0. Sedangkan hasil imbang lawan Sulut United 1-1.

Dua kekalahan Persiba Balikpapan, selain dalam Derby Kaltim menghadapi naga Mekes 1-3 dan tuan rumah Kalteng Putra 0-1 di laga perdana.

Persiba Balikpapan saat ini nerada diperingkat 4 klasemen sementara, hanya selisih dua poin dari peringkat pertama Sulut United dan peringkat kedua Kalteng Putra yang mengoleksi 9 poin.

Persiba Balikpapan akan melakoni laga perdana putaran kedua menghadapi Kalteng Putra di stadion Batakan pada Kamis 4 November 2021 pukul 16.15 Wita.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version