BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Bertepatan dengan pandemi covid-19 pada tahun ini, Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi memastikan peringatan HUT Kota ke-124 akan digelar dengan penuh sederhana dengan jumlah undangan yang terbatas.

Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan itu mengatakan, seluruh kegiatan yang akan digelar berkaitan dengan penanganan covid-19, mulai dari kampanye protokol kesehatan hingga donor plasma konvalesen.

“Kegiatannya berkaitan dengan program-program penanganan covid-19 kita ada kegiatan 124 dolor plasma konvalesen , kampanye covid-19, beberapa kegiatan yang mengarah kampanye covid-19,” ujar Rizal dalam Konfrensi Pers, Kamis (21/01).

Selain itu, kegiatan rutin setiap HUT Kota mulai dari pemberian penghargaan bagi warga berprestasi maupun warga pelopor juga tetap diberikan. “Tetap ada pemberian kepada warga berprestasi, warga pelopor dan penghargaan khusus tetap ada,” ujarnya.

Sementara soal jumlah anggaran HUT Kota yang akan digunakan, Rizal mengaku,  tak ingin. Dia mempersilahkan menanyakan langsung ke Ketua Panitia Muhaimin yang juga Kepala Dinas Pendidikkan dan Kebudayaan.

“Kalau anggaran aku lupa. Tanya Ketua Panitianya Pak Muhaimin,” ujar mantan jurnalis senior itu

Sementara untuk Upacara HUT Kota rencananya akan digelar dikawasan dan area Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC). Biasanya HUT Kota digelar di lapangan Merdeka dengan jumlah tamu undangan yang mencapai ratusan.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version