BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — Ditengah kondisi pandemi Covid-19 seperti saat ini, banyak cara untuk membantu mereka yang terdampak apalagi saat ini Balikpapan masih menerapkan PPKM level 4. Hal inilah yang dilakukan Pertamina RU V melalui para karyawannya menyalurkan bantuan sembako kepada mereka yang membutuhkan.

Secara simbolis, RU V Menyerahkan 50 paket sembako kepada pemerintah kota sedangkan 620 paket disalurkan langsung dengan melibatkan kelurahan yang berada di area operasi Pertamina.

Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud memberikan apresiasi tinggi kepada Pertamina RU V, ditengah pandemi yang menghantam perekonomian secara global, tapi masih peduli kepada warga Balikpapan.

“Ini bukti nyata kontribusi Pertamina RU V kepada warga Balikpapan bahwa menolong siapa pun bisa dilakukan,” ujar Rahmad Mas’ud disela-sela penerimaan bantuan sembako di halaman Kantor Walikota, Kamis (5/8/2021).

Rahmad juga berharap agar para pengusaha di Balikpapan bisa bahu-bahu secara bergotong-royong bersama
membantu mereka yang membutuhkan, karena masalah pandemi Covid-19 ini bukan hanya pemerinta kota yang bisa menangani, butuh peran serta semua pihak termasuk para pengusaha.

“Jika kita kelebihan dana bantu mereka yang membutuhkan, momen seperti inilah yang menjadi amal jariah dan motivasi bagi kita untuk membantu mereka yang membutuhkan,” tuturnya.

Sementara itu, Pjs GM RU V Iskandar mengatakan, total hari ini bantuan yang disalurkan mencapai 670 paket sembako, yang memperlihatkan rasa kepedulian para karyawan Pertamina RU V dengan menyisihkan penghasilannya untuk diberikan kepada masyarakat sekitar ring 1 termasuk pedagang di lapangan merdeka.

“Total ada 670 paket sembako, wujud kepedulian kami dan juga merupakan program dari Pertamina RU V terkait CSR dan tentunya berkelanjutan hal ini akan terus berkelanjutan,” kata Iskandar.

Bahkan pada Juli lalu Pertamina RU V juga memberi bantuan 20 unit tabung oksigen kepada warga yang membutuhkan ditengah kondisi pandemi Covid-19.

“Tentu saja karema pengadaan tabung terbatas di Balikpapan, kita beri bantuan untuk mendukung dan membantu masyarakat yang terkena Covid-19,” ujarnya.

Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina RU Balikpapan Ely Chandra Peranginangin menambahkan jumlah paket sembako yang akan disalurkan di Kota Balikpapan sebanyak 670 paket sembako. Penyaluran 620 paket disalurkan langsung oleh Pertamina dan 50 paket disalurkan melalui Pemerintah Kota Balikpapan.

“Penyaluran di beberapa kelurahan akan kami lakukan bekerja sama dengan Pemerintah Kelurahan. Selain itu ada juga bantuan yang disalurkan oleh para pekerja kepada pedagang, penjaga rumah ibadah dan juga beberapa kelompok masyarakat terdampak lainnya,” jelas Chandra.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version