BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — Dalam kegiatan reses yang dilakukan Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh di RT 23 Graha Indah, Balikpapan Utara, Selasa (8/6/2021), rata-rata mengusulkan terkait persoalan air bersih dan infrastruktur penerangan jalan umum (PJU) yang belum ada. Seperti yang disampaikan Ketua RT 23 Graha Indah Laode, hingga saat ini di warga di wilayah RTnya sangat berharap bisa menikmati ketersedian air bersih. “Selama ini kami sudah coba usulkan penyambungan air bersih PDAM, tapi terkendala dengan pipa induk yang belum ada,” kata Laode.

Senada dengan Laode, hal sama juga disampaikan Ketua RT 71 Graha Indah, Ahmad Patah yang wilayahnya berada di Perumahan Bukit Batuah, selama tinggal 5 tahun di kawasan tersebut dirinya dan warga belum pernah merasakan air bersih PDAM. “Kami sudah sering mengusulkan sambungan air PDAM tapi belum direspon dengan alasan wilayah kami yang perumahan harus dilayani melalui WTP terlebih dahulu,” kata Ahmad.

Namun dijelaskan Ahmad, sebelum warga membeli rumah di kawasan tersebut pihak pengembang atau developer perumahan mengaku jika beli rumah disana, juga inklud dengan fasilitas air bersih dari PDAM, hal itulah yang buat warga tergiur.

“Tapi nyatanya hingga kini warga belum merasakan air bersih dari PDAM,” akunya. Tak hanya itu, Ahmad juga mengusulkan agar ada perbaikan akses Jalan Tamansari yang menuju ke Perumahan Bukit Batuah karena kondisinya saat ini sangat mengkhawatirkan, kalau hujan becek kalau kering berdebu.

“Kami juga berharap agar PJU disekitar Jalan Tamansari juga ditambah, karena sudah sering terjadi korban terutama ibu-ibu malam hari dijabret,” usul Ahmad.

Menanggapi usulan dari warga tersebut, Abdulloh langsung berkomunikasi dengan OPD terkait, salah satunya Dinas Perhubungan (Dishub) yang mengurusin terkait PJU.

“Ini saya telpon langsung Pak Kadishubnya, silahkan warga sampaikan usulan PJU, agar nanti disurvei petugasnya,” kata Abdulloh sambil menelpon Sudirman Djayaleksana Kepala Dishub Balikpapan.

Dalam percakapan via telpon yang dispeeker Ketua Abdulloh, Sudirman mengaku siap mendata dan segera melakukan survei ke lapangan terkait usulan warga tersebut. “Coba saya komunikasikan dulu dengan para Ketua RT, titik-titik mana yang butuh penambahan PJU di Jalan Tamansari,” kata Dirman melalui via telpon.

Sementara itu terkait usulan perbaikan jalan Tamansari juga sudah disampaikan langsung ke Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Balikpapan, sedangkan untuk masalah air bersih, memang harusnya developer perumahan menyediakan sarana WTP bagi warganya. Tapi jika belum dipenuhi maka bisa mengusulkan ke PDAM Kota Balikpapan.

“Coba nanti warga yang belum mendapat sambungan air bersih buat permohonan ke PDAM, biar nanti saya yang akomodir langsung ke Direksinya, tapi perlu diingat semua warga yang menginginkan buat surat permohonan, kalau sudah buat permohonan jangan lagi minta WTP di pihak pengembang perumahan,” tutur Abdulloh.

“Kita juga akan mintai keterangan pihak pengembang perumahan terkait, inklud pemasangan PDAM kalau beli di perumahan tersebut, jangan sampai hal ini dilakukan pihak pengembang untuk menarik pembeli,” tukasnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version