BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — Dinas PU Balikpapan saat ini sedang melakukan perbaikan median jalan mulai dari Simpang JPO Plaza Balikpapan hingga simpang gunung Malang-Jenderal Sudirman.

Perbaikan ini untuk lebih memberikan ketertiban dan penataan kota khususnya pejalan kaki agar tidak menyeberang sembarangan sebab membahayakan pengguna jalan.

Selam perbaikan pihak, pemerintah kota menghimnbau agar pengguna jalan lebih berhati-hati.

Kepala PU Balikpapan  Andi Yusri Ramli mengatakan, pengerjaan median jalan tersebut merupakan proyek lanjutan di Jalan Jenderal Sudirman yang sebelumnya juga sudah dilakukan dari simpang tiga JPO hingga ke simpang kantor imigrasi.

“Proyek lanjutan itu, rencananya median jalan akan diganti dengan yang lebih tinggi, sehingga mengantisipasi warga yang menyeberang jalan tidak pada tempatnya,” ucap Andi Yusri (10/10/2019).

Rencananya bagian taman di median jalan akan lebih diperindah kembali dengan mengganti tanaman dan pagar pembatas jalan.

Kabid Pertamanan dan Pemakaman Disperkim Balikpapan, Hairul Ilmi menjelaskan pihak PU Balikpapan sudah sudah koordinasi dengan Dinas Perkim. Rencananya pagar-pagar yang sudah dilepas  disimpan dulu di pembibitan milik Disperkim Balikpapan di Km 12 Karang Joang.

Sebagian besar kondisi pagar-pagar masih bagus rencananya akan difungsikan kembali untuk pagar disekitar pembibitan milik disperkim di Km 12 itu.

Kata Ilmi setelah proses pengerjaan selesai, maka tanaman-tanaman yang ada di median jalan tersebut juga akan kembali ditata oleh bagian pertamanan dengan menambahkan sejumlah tanaman-tanaman yang berbunga.

“Kami sudah siapkan tanamannya baik di pembibitan Km 12 ataupun di pembibitan milik disperkim yang ada di kota hijau sepinggan. Beberapa tanaman yang rencananya kami tanam ada jenis tabebuya, boegenvil, kamboja india dan pohon soka,” katanya.

Dia menambahkan tadinya ada rencana pagar –pagar itu akan dialihkan ke taman tiga generasi di Sepinggan namun akhirnya diurungkan karena lebih cocok menggunakan pagar tanaman.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version