BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com — PLTU Teluk Balikpapan kembali menyerahkan bantuan kepada satgas covid Balikpapan. Kali ini berupa 200 paket sembako dan masker. Bantuan diserahkan General Manager PT PJB UBJOM Kaltim Teluk Kurniawan Dwi Hananto kepada wali Kota Balikpapan, Di depan kantor Pemkot Balikpapan, Kamis sore (15/04/2021).

Kurniawan menjelaskan selain bantuan kepada satgas covid, juga sudah diberikan kepada masyarakat sekitar pembangkit PLTU Teluk Balikpapan khusus warga Kelurahan Kariangau dan Karang Joang sebanyak 100 paket sembako.

Pada bulan lalu PJB UBJOM Kaltim Teluk juga memberi bantuan berupa masker, hand sanitizer dan APD. Kurniawan berharap bantuan sembako dapat dimanfaatkan untuk buka puasa dan ini bisa disalurkan pihak-pihak yang membutuhkan. ” Bantuan hari ini 200 box sembako dan masker. Pemerintah terus galakkan penggunaan masker. Alhamdulillah tren sudah mulai bagus. Mudah-mudahan bisa bantu program pemerintah tanggulangi covid,” harapnya didampingi Manajer Bagian Operasi dan Pemeliharaan 2 PT PLN (Persero) UPDK Balikpapan Yoyok Susatyo.

Bantuan ini merupakan kerjasama dengan sejumlah unit PLN di Kaltimra dan karyawan PLN. ” Periode Ramadan ini yang bantuan yang ketiga sebelumnya sudah di kelurahan Kariangau dan Karang Joang, ” tambahnya.

Diketahui, keberadaan PLTU Teluk Balikpapan sudah interkoneksi kalimantan Utara dan Kalimantan Selatan. Dan suka ini listrik sudah stabil.

Sementara Rizal Effendi menyampaikan terima kasih atas bantuan sembako dan masker kepada pemerintah kota. ” Bantuan akan kami distribusi segera kepada yang membutuhkan, ” ucapnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version