BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Kegiatan safari ramadan 1444 Hijriah  yang dilaksanakan Pemerintah Kota Balikpapan sudah sampai di wilayah Kecamatan Balikpapan Utara. 

Masjid Darun Ni’mah di RT 9 Kelurahan Graha Indah, Balikpapan Utara menjadi lokasi yang dikunjungi Seketaris Daerah Kota Balikpapan bersama unsur Forkopimda dan Kepala OPD di lingkungan Pemkot Balikpapan pada Senin (10/4/2023).

Kegiatan diawali dengan salat isya berjamaah, dan dilanjutkan penyerahan secara  souvenir oleh Sekda Kota Balikpapan kepada pengurus masjid yang masing-masing terdiri dari 12  mukena dan sarung, satu lemari kaca, dan satu vacum cleaner. 

Mewakili Wali Kota Balikpapan, Seketaris Daerah (Sekda)  Kota Balikpapan Muhaimin mengatakan, saat ini sudah memasuki 10 malam terakhir di bulan suci Ramadan, tentu ini kesempatan untuk meningkatkan amal ibadah  termasuk di malam-malam lailatul qadar.

“Bahkan baginda Nabi Muhammad SAW yang sudah dijamin masuk surga, tetap meningkatkan ibadahnya di 10 malam terakhir bulan ramadan,” ujarnya. 

Sejalan dengan itu, Pemkot Balikpapan mengingatkan masyarakat untuk tidak lupa memenuhi kewajiban untuk membayar zakat fitra, infak dan sedekah. yang dibayarkan bukan hanya bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan, tapi juga berkahnya untuk kita.

“Saya juga mengajak warga Balikpapan menjaga kerukunan antar umat beragama, dan saling mengungatkan jika terdapat masalah dan terus berkoordinasi dengn aparat jika terjadi bencana di lingkungan kita agar cepat ditangani,” imbuhnya.

Pada kesempatan ini bagi masyarakat yang banyak berdomisili dan beraktivitas di Balikpapan Utara, permohonan maaf  karena beberapa bulan terakhir kenyamanan  berlalulintas berkurang dengan adanya pemasangan pipa gas disejumlah titik di jalan Soekarno Hatta.

“Saya juga berharap warga memaklumi kondisi ini  karena proyek tersebut juga untuk masyarakat dalam jangka panjang,” pungkasnya.

Dalam kegiatan safari ini juga dilaksanakan salat tarawih berjamaah, yang dipimpin Ustad Muhammad Gurdan dan yang bertindak sebagai muazin Irfan Sundawan.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version