BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pelatih Persiba Balikpapan Jaino Matos mengungkapkan, akan menyiapkan kejutan saat menjamu Persib Bandung dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 di stadion Parikesit, Sabtu (21/05).

“Kita siapkan skema baru besok (Sabtu) , kita siapakan sesuatu baru, pokoknya bakal ada sesuatu baru lawan Persib nanti. Jadi evakluasi kita, kita terus lakukan persiapan,” kata Jainp Matos.

Pelatih asal Brasil itu mengatakan, meski kehilangan dua pilar utamanya yakni Antonio Teles yang mendapat kartu merah dipertandingan sebelumnya dan Ledi Utomo yang mengantongi tiga kartu kuning, dia tetap optimis meraih kemenangan.

“Ledi utomo juga akumulasi, dua pemain kita tidak bisa turun hari Sabtu, walaupun seperti itu kita akan lakukan sesuatu yang betrbeda untuk mencari poin penuh, hari Sabtu,” terangnya.

Jaino menambahkan, kemungkinan akan menurunkan Bima Sakti menggantikan peran Teles sebagai jangkar dilini tengah.

“Nanti kita lihat, karenan saya juga ingin lihat dia bermain. Siapapun 11 pemain yang akan turun kita akan bertempur kembali,” imbuhnya.

Menurutnya, memang tidak mudah Beruang Madu bisa meraih poin dipertandingan-pertandingan awal, karena lawan yang dihadapi merupakan salah satu calon juara ISC musim ini.

“Jadi empat tim lawan kita itu, kemungkinan besar salah satu juara di ISC 2016. Jadi kita sudah berjuang maksimal, kita sudah persiapan maksimal, dan kita sudah berjuang lawan mereka dan bertempur lawan mereka,” tandasnya

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version