BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pembagian aseptor alat kontrasepsi pil KB maupun kondom gratis melebih target target yang dicanangkan Pemerintah Provinsi Kaltim dalam mendukung gerakan sejuta aseptor KB.

Pusat melalui Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) melakukan gerakan sejuta aseptor KB dalam rangka peringatan hari keluarga nasional yang ke 27 yang jatuh pada hari ini 29 Juni 2020.

“Target kita kan Balikpapan sudah terlampau 134 persen 2.727 aseptor tercapai ,” ujar Rizal disela-sela Peringatan Hari Keluarga Nasional.

Menurutnya, gerakan sejuta aseptor tersebut, penting dilakukan untuk menahan ledakan atau pertambahan penduduk. Mengingat di masa pandemi covid-19, pasangan usia subur lebih banyak berada di rumah.

“Jadi memang kan harus diwaspadai dengan pandemi covid-19 , orang banyak kumpul di rumah kalau semangat atau program KB nya kurang memang bisa terjadi ledakan penduduk banyak pertambahan penduduk,” ujarnya.

“Padahal program KB itu penting, karena kita kan keluarga yang sehat, keluarga yang bahagia. Ditengah pandemi ini memang tantangan program KB lebih berat, karena orang kumpul keluarga lebih banyak waktunya,”

Gerakan sejuta aseptor tersebut, lebih mudah untuk pembagiannya ke masyarakat karena melalui kader KB. ”Kan tidak perlu konsultasi lagi ke petugas kesehatan, kader KB langsung bisa dibagikan ke masyarakat,” ujarnya.

Dia menambahkan, di masa pandemi covid-19 juga banyak orang yang menunda penikahan. Karena menunggu situasi membaik. Sehingga kondisi tersebut, ikut membantu menekan ledakan penduduk khususnya di Kota Balikpapan.

“Tapi ya mungkin berrmbang juga, orang yang menikah ada penurunan, bisa saja orang menunda perkawinan karena menunggu suasana lebih tenang. Jadi di satu pihak terjadi penundaan perkawinan tapi disi lain orang banyak kumpul keluarga,” ujarnya.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version