BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Dalam rangka semakin meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan kesehatan bagi Anggota Prajurit, PNS Kodam VI/Mlw dan keluarganya serta masyarakat pada umumnya. Kodam VI/Mlw membangun Paviliun RS. Tingkat II dr. R. Hardjanto Balikpapan.

Pada kesempatan itu Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Subiyanto bertindak langsung melaksanakan prosesi peletakan batu pertama yang menandai akan dibangunnya fasilitas baru tersebut, Rabu (31/7/2019).

Dalam sambutannya Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Subiyanto mengungkapkan pembangunan paviliun RS tingkat II dr. Hardjanto Kesdam VI/ Mulawarman ini, merupakan upaya pimpinan Kodam VI/Mlw untuk meningkatkan kesejahteraan prajurit, PNS dan keluarga dalam pelayanan kesehatan yang lebih baik.

“Hal ini sesuai dengan visi misi RS. Tk. II dr R. Hardjanto menjadi Rumah Sakit kebanggaan dan memberikan tingkat pelayanan kesehatan yang optimal bagi Prajurit, PNS Kodam VI/Mlw dan keluarganya.” Ucap Mayjen TNI Subiyanto.

Selain itu dengan semakin meningkatnya fasilitas kesehatan yang dimiliki Kodam VI/ Mulawarman, diharapkan juga harus diikuti dengan peningkatan kemampuan serta profesionalisme para tenaga medis atau dokter RS. Tingkat II dr. R. Hardjanto Kesdam VI/Mulawarman.

“Terutama berkaitan dengan masalah penyakit-penyakit yang muncul semakin kompleks. Dalam setiap pelayanan wajib memberikan sentuhan sosial oleh tenaga medis kepada para pasien, dengan bersikap ramah, murah senyum maupun tegur sapa yang halus, karena keramahtamahan dalam melayani pasien akan membantu mempercepat kesembuhan pasien,” imbuh Mayjen TNI Subiyanto.

Dalam acara tersebut Kakesdam VI/Mlw Kolonel Ckm drg. R. Triatmojo Budi Utomo, Karumkit Rs Tk II dr. R. Hardjanto Kolonel Ckm dr. Bima Sp. THT., M. Kes., MARS serta beberapa pejabat terkait lainnya dari Kodam VI/Mlw dan undangan lainnya turut menyaksikan proses peletakan batu pertama tersebut.

Comments

comments

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Exit mobile version