Penulis: glen

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Polda Kaltim belum menetapkan tersangka dalam kasus tumpahan minyak dan kebakaran besar di Teluk Balikpapan. Meski telah mengetahui asal tumpahan minyak dari pipa milik Pertamina. ‘ Direktur Kriminal Khusus Polda Kaltim Kombes Pol Yusran Alpiani mengatakan, hingga kini masih terus melakukan penyelidikan dan penyidikan dari kasus tersebut. “Berdasarkan hasil lidik berkoordinasi dengan Pertamina kita temukan ada pipa Pertamina yang dari Lawa-Lawe menuju Kilang Minyak di Balikpapan ternyata terseret kemudian putus. Ternyata minyak tersebut dari sana,” ujarnya Menurutnya, Polda Kaltim telah memeriksa 11 saksi diantaranya satu orang dari Pertamina, Nakhoda Kapal MV Ever Judger, satu orang dari Pelindo,…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Setelah sebelumnya membantah , Pertamina akhirnya mengakui, minyak yang cemari Teluk Balikpapan berasal dari pipia milik perusahaan plat merah itu. “Dengan penelitian lebih lanjut memang minyak mentah milik Pertamina. Untuk jumlah belum tahu,” kata GM Pertaminan Refinery Unit V Balikpapan, Togar MP. Menurutnya, minya yang mencemari Teluk Balikpapan itu akibat patahnya pipa penyalur minyak mentah dari Terminal Lawe-lawe di Penajam Paser Utara ke Kilang Balikpapan di kedalaman laut 25 meter. “Itu yang kami temukan, di satu titik pipa patah dan bergeser hingga 120 meter dari lokasi awalnya,” terangnya. Kata dia, patahnya pipa itu kemungkinan disebabkan benturan dengan…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – DPRD kota Balikpapan menggelar rapat paripurna Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota Balikpapan Tahun 2017, Rabu (04/04) Rapat paripurna dipimpin WAkil Ketua DPRD Kota Balikpapan Syariffuddin Odang dan Pelaksana Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud membacakan LKPJ Tahun 2017. Dalam kesempatan ituSyariffudion Odang mengatakan, rapat paripurna ini untuk mendengarkan LKPJ Wali Kota terhadap terkait penggunaan APBD 2017. Termasuk dana yang tersisa. “Ini menyampaikan terkait pengganggaran selama 2017. Jadi nantinya anggaran yang dilaporkan itu dicocokkan dengan di lapangan,” kata Syarifuddin. Menurutnya, serelah Wali Kota menyampaikan LKPJ Tahun 2017, selanjutnya DPRD Kota Balikpapan kemudian akan membentuk Panitia Kerja (Panja) “Jadi…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kemenetrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) belum bisa membeberkan hasil investigasi awal dari tim yang diterjunkan. “Karena ini kalau menunggu hasilnya sabar dulu. Karena kami harus integrasikan dulu. Bahkan kita perberadaan metode masih harus kita tuntaskan dulu,” ujar Kepala Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion (P3E) Wilayah Kalimantan Kementerian LHK Tri Bangun L. Sony. “Jadi sabar dulu, ini rapat terus, untuk menintegrasikan data Belum bisa secara spesifik karena itu tidak bisa berdiri sendiri. Kami juga menggunakan pertimbangan-pertimbangan obyektifitas dan sebagainya,” Sony pun, belum bisa memastikan sampai kapan investigas akan dilakukan. Namun dia memastikan, Pemerintah sangat serius terhadap penanganan kasus…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kemenetrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) menerjunkan tim untuk melakukan investigasi terkait dampak pencemaran dan kerusakan yang terjadi dari tumpahan minyak di Teluk Balikpapan. “Jadi kita tidak sendiri, ada tim yang diturunkan, dari para ahli, para pakar, universitas dari berbagai kalangan,” ujar Kepala Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion (P3E) Wilayah Kalimantan Kementerian LHK Tri Bangun L. Sony. “Jadi saat ini kami masih melakukan investigasi potensi dampak pencemaran dan kerusakanyang ditimbulkan dari tumpahan minyak ini terhadap lingkungan hidup.,” Menurutnya, mereka juga telah mengambil sample jenis minyak dan mengirinkannya ke Labrotorium Forensik Polda Jawa Timur, Selasa (03/04) kemarin. “Hari ini…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – DPRD Kota Balikpapan mempertimbangkan akan membentu Pansus Tumpahan Minyak dan kebakaran besar di Teluk Balikpapan Wakil Ketua DPRD kota Balikpapan sabaruddin mengatakan, kini berita soal tumpahan minyak dan kebakaran besar di Teluk Balikpapan telah menjadi isu nasional hingga internasional. “Kalau kita melihat kejadian kemarin itu, kalau pada hari pertama kita menganggap itu isu lokal, tapi sekarang sudah jadi isu nasional, bahkan internasional,” kata Sabaruddin. Apalagi kata Sabaruddin, ada korban meninggal dan ditemukan mamalia yang dilindungi yakni dua pesut yang terdampar dan mati akibat laut tercemar “Karena media meliput dimana-mana. Saya piker ini perlu penanganan secara serius karena…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota Balikpapan belum mengetahui apakah nelayan yang terdampak tumpahan minyak di Teluyk Balikpapan akan mendapatkan ganti rugi. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Balikpapan Yosmianto.Pasalnya kata dia, harus juga ada penetapan status darurat lingkungan oleh Pemerintah Provinsi Kaltim. “Belum tahu soal ganti rugi itu, karena harus ada pernyataan dari Gubernur,” ujar Yosmianto. Meskipun Pemerintah Kota Balikpapan telah menetapkan status darurat lingkungan sejak Sabtu (02/04) lalu. Namun hingga kini belum ada pernyataan dari Pemerintah Provinsi Kaltim. “Di Provinsi belum ditetapkan, harus ada juga, bukan hanya Pemkot Balikpapan,” terangnya. Menurutnya, kasus serupa pernah terjadi…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kota Balikpapan maupun instansi terkait untuk mengurangi cemaran minyak di Teluk Balikpapan. Hingga Senin (2/04) lalu, tumpahan minyak menutuipi sebagian Teluk Balikpapan radius 3-4 kilometer dari Barat ke Timur dengan lebar hingga 500 meter. Namun sejak Selasa (03/04) kemarin, tumpahan minyak yang cemari Teluk Balikpapan mulai berkurang. Hal itu disampaikan Pelaksana Tugas Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud saat meninjau proses pembersihan tumpahan minyak. “Saya berharap sesuai komitmen bersama dengan muspida dan stakeholder tadi pertamina menyampaikan Insya Allah akan diselesaikan dalam 4 hari laut Balikpapan bersih,” ujar Rahmad Mas’ud disela-sela menmantau kondisi Teluk Balikpapan…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pemerintah Kota Balikpapan memastikan Suyono nelayan yang meninggal korban tgum pahan minyak dan kebakaran besar di teluk Balikpapan akan mendapatkan asuransi. “Datanya ada, dia peserta asuransi masih aktif sampai September 2018,” kata Kepala Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Balikpapan Yusmianto. Menurutnya, saat ini Pemerintah kota Balikpapan sedang memverifikasi bendahara kelompok nelayan Harapan Baru Margomulyo Balikpapan Barat tersebut. “Memverifikasi berkas dia, baru kita usulkan berkas dia ke asuransi PT Jasindo jadi dia dapat ganti rugi,” terangnya. “Dia (nelayan) kalau meninggal saat bekerja, atau kecelakaan dapat santunan. Meninggal maksimal kalau gak salah Rp 160 juta,” Sementara terkait ganti…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Pasca Pemerintah Kota Balikpapan menetapkan keadaan darurat dampak tumpahan minyak dan kebakaran di Teluk Balikpapan, warga Balikpapan bersama seluruh elemen melakukan aksi bersih-bersih pantai ataupun pesisir. Salah satunya perguruan tinggi Sekolah Tinggi Teknologi (STT) Minyak dan Gas Bumi Balikpapan sejak, Senin (02/04) kemarin, melakukan gerakan aksi bersih-bersih pantai. Puluhan mahasiswa melakukan aksi bersih-bersih bersama dosen mereka. Bahkan bersih-bersih pantai ini disuport langsung Tim Pertamina yang juga ikut langsung membersihkan pantai di belakang Ruko Bandar. “Ada sekitar 70 mahasiswa kemarin yang melakukan aksi bersih-bersih,” kata Kepala Laboratorium STT Migas Balikpapan Subagio (3/4/2018). “Kemarin kita mengangkat limbah cair sekitar…

Read More