iForte National Dance Competition Regional Balikpapan, 12 Grup Bersaing Jadi Juara

BALIKPAPAN,Inibalikpapan.com – Seru dan menarik hal ini terlihat dari kegiatan iForte National Dance Competition Inspirasi Diri Regional Balikpapan yang dilaksanakan oleh iForte dan Protelindo Group di Auditorium Universitas Mulia Balikpapan, Minggu (9/2/2025).
Dimana kegiatan ini merupakan sebuah ajang kompetisi tari antar sekolah dan universitas. Yang ditujukan bagi pelajar SMA/SMK sederajat dan mahasiswa di seluruh Indonesia.
“Dari 15 Kota atau regional kami mencari perwakilan dari seluruh Indonesia yang mewakili tiap regional untuk diaduh kembali ke tingkat nasional,” ujar Head of Branding and Communication iForte Andina Putri saat diwawancarai awak media, Minggu (9/2/2025).

Putri menambahkan, kenapa memilih Kota Balikpapan sebagai regionalnya. Dikarenakan secara bisnis iForte memiliki Cabang disini, sehingga bagi peserta yang daerahnya terdekat dengan Balikpapan bisa ikut berpartisi melalui regional disini.
“Untuk regional Balikpapan pesertanya beragam, ada yang dari Balikpapan, Samarinda, Sangatta, Pontianak dan Palangkaraya,” akunya.
Kata Putri, Inspirasi Diri ini didelegasikan untuk anak muda biar semangat, berkreasi, dan tidak pantang menyerah. Untuk menjembatani pesan tersebut diibuatlah kompetisi tari untuk pertama kalinya.
“Kami buka pendaftaran secara online, untuk kemudian peserta mengirimkan video tari mereka yang diakurasi tim juri. Untuk yang terpilih langsung mengikuti tingkat regional terlebih dahulu sebelum memasuki tingkat nasional,” jelasnya.
Bukti Kecintaan Pada Seni
Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi, munculnya kegiatan seperti ini merupakan bukti kecintaan seni yang tinggi dari pihak perusahaan. Apalagi pihaknya sering membuat acara yang berhubungan dengan pariwisata.
“Tapi juga banyak even seni dan budaya yang kami buat, khususnya melibatkan anak muda,” ujarnya.
“Kompetisi ini memberikan kesempatan bagi generasi muda berbakat untuk menunjukkan kreativitas seni dan sportivitas mereka melalui tarian yang memadukan lagu pop dengan kekayaan budaya Indonesia,” sambungnya.

Dalam kompetisi tari ini menggunakan lagu tema “Inspirasi Diri”, sebuah karya persembahan iForte dan Protelindo Group berkolaborasi dengan musisi Eross Candra dan penyanyi Yura Yunita, Yuyun Arfah, Yan Josua, Batavia Madrigal Singers, gitaris muda Abim Finger, El Pitu Candra dan musisi tradisional Dunung Basuki. Lirik dari lagu ini ditulis oleh Silvi Liswanda, Vice President Director & Deputy CEO iForte.
iForte National Dance Competition Inspirasi Diri dibuka pada tanggal 26 September 2024 dan berhasil menarik 413 pendaftar dari 127 kota di seluruh Indonesia. Pada tahap penyisihan Regional iForte National Dance Competition Inspirasi Diri, iForte melibatkan 15 kota besar yang tersebar di lima pulau Indonesia, termasuk Medan, Palembang, Lampung, Batam, Balikpapan, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Jember, Denpasar, dan Makassar.
Kota-kota tersebut berperan sebagai tuan rumah untuk penyelenggaraan babak penyisihan Regional Series secara langsung, di mana setiap regional akan melahirkan tiga juara, dengan juara pertama berhak mewakili wilayahnya pada Grand Final yang akan diadakan 26 April di Jakarta.
iForte National Dance Competition Inspirasi Diri – Regional Balikpapan sebagai kota kedelapan pelaksanaan babak regional iForte National Dance Competition Inspirasi Diri, dihadirkan beberapa seniman sebagai juri kompetisi.

Terbagi Jadi Dua Kategori
Para 12 grup semifinalis berasal dari 9 SMA/SMK sederajat dan 3 Universitas. Untuk kategori SMA/SMK sederajat pesertanya yakni SMK Duta Bangsa Balikpapan (Sanggar Seni Larana DBB) SMKN 2 Sangatta Utara (Temenggang Dian 2), SMA 3 Samarinda (S Art Dance), SMK 2 Sangatta Utara (Temenggang Dian 1), SMK Airlangga Balikpapan (Delifior), SMA 9 Samarinda (Lancious Rawr), SMK Ibnu Khaldun Balikpapan (Bintang Smikha 1), SMK Ibnu Khaldun Balikpapan (Bintang Smikha 2), dan SMK Nusantara Balikpapan (Rangkong Skantara).

Serta 3 tim dari kategori tingkat Universitas yakni Politeknik Negeri Samarinda (Polnes Nusantara), Universitas Tanjungpura Pontianak (Eyes On Us), dan Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (Iseng Mulang Team).
Setiap tim mendapatkan kesempatan untuk menampilkan 2 tarian dengan koreografi kreasi mereka yaitu koreografi dengan lagu Inspirasi Diri dan koreografi dengan lagu bebas.
Putri mengatakan, sebagai bentuk penghormatan terhadap budaya Indonesia, peserta dan suporter pada acara iForte National Dance Competition Inspirasi Diri diwajibkan untuk mengenakan pakaian bertemakan nusantara.
“Kami mengusung lagu tema “Inspirasi Diri” sebagai ajakan agar anak-anak muda bisa melangkah ke depan, eksplor diri, berkelana, terus belajar, bersinergi, dan menghargai semua yang ada untuk menjadi lebih baik kedepannya,” katanya.
“Dari rangkaian semifinal ini, kami sangat mengapresiasi anak muda dalam menggunakan tradisi sebagai bagian dari koreografi tarian mereka. Kami berharap melalui acara ini dapat meningkatkan apresiasi generasi muda Balikpapan terhadap seni tari,” sambungnya.
Grand Final Di Jakarta
Pada kategori SMA/SMK Sederajat, juara pertama diraih grup tari Temenggang Dian 1 dari SMA 2 Sangatta Utara. Sedangkan pada kategori Mahasiswa, akan diwakili oleh grup tari Eyes On Us perwakilan dari Universitas Tanjungpura Pontianak, keduanya akan mewakili regional Balikpapan pada grand final di Jakarta.
“Bagi yang juara tiap regional dari 1 hingga 3 tiap kategori akan mendapatkan uang pembinaan, yang mana bukan hanya untuk pihak sekolah atau universitas. Tapi juga uang pembinaan ini akan diterima pergrup yang juara,” akunya
“Sedangkan ditingkat grand final semua akomodasi akan kami tanggung panitia iForte, khusus bagi setiap juara tiap regionalnya,” tambahnya.

Nantinya, mereka akan mewakili Regional Balikpapan dalam babak Grand Final yang akan digelar di Jakarta pada bulan April mendatang. Di sana, mereka akan bersaing dengan perwakilan dari 14 regional lainnya, menunjukkan kreativitas dan kemampuan terbaik untuk merebut gelar juara nasional iForte National Dance Competition.
Ajang bergengsi ini menjadi peluang besar bagi mereka untuk membawa nama baik daerah sekaligus mempersembahkan keindahan budaya melalui tarian.
“iForte dan Protelindo Grup sangat mendukung kegiatan anak muda yang positif apalagi yang berkaitan dengan pelestarian budaya. Semoga apa yang kita lakukan pada hari ini, apa yang akan kita nikmati di panggung ini dapat membawa semangat ya terutama untuk anak-anak muda di Kota Balikpapan dan semakin mencintai budaya serta terlibat aktif dalam melestarikan budaya,” pungkasnya.***
BACA JUGA