Aldi Satya Mahendra Siap Tampil Maksimal di Seri Perdana World Supersport 2025 Phillip Island

Phillip Island, inibalikpapan.com – Aldi Satya Mahendra akan menjalani debutnya di ajang World Supersport 2025 akhir pekan ini, tepatnya di Sirkuit Phillip Island, Australia, pada 21-23 Februari. Bersama Yamaha Indonesia dan tim Evan Bros Racing, pembalap muda berjuluk El’ Dablek itu siap menghadapi persaingan di kelas yang lebih kompetitif.
Sirkuit Phillip Island memiliki panjang 4,4 km dengan 12 tikungan. Sirkuit ini dikenal sebagai salah satu lintasan legendaris yang sering menggelar ajang MotoGP dan World Superbike. Trek ini selalu menghadirkan persaingan ketat dan menjadi ujian bagi para pembalap untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka.
Sebagai juara dunia World Supersport 300 tahun 2024, Aldi telah menjalani persiapan matang. Mulai dari tes motor Yamaha R9, peningkatan fisik dan mental, hingga adaptasi dengan karakter trek, semua dilakukan demi meraih hasil terbaik di lintasan yang dikenal dengan tikungan cepat dan trek panjang.
Aldi Antusias Jalani Debut di Kelas Baru
Menghadapi musim baru di kelas yang lebih tinggi tentu menjadi tantangan tersendiri bagi Aldi. Namun, ia mengaku sangat termotivasi untuk tampil maksimal dan membuktikan kemampuannya di antara para pembalap berpengalaman.
“Rasanya mendebarkan bisa tampil di World Supersport untuk pertama kalinya. Saya sudah siap menghadapi tantangan ini sebagai rookie yang harus bersaing dengan para pembalap lebih berpengalaman. Dengan dukungan tim dan motor Yamaha R9 yang sudah saya coba di pre-season test, saya semakin optimis. Saya juga sudah mempelajari karakter trek Phillip Island, yang menurut saya cukup teknikal dengan banyak tikungan cepat. Target saya adalah tampil sebaik mungkin dan mengumpulkan hasil positif di seri pembuka ini. Yamaha Semakin Di Depan, Full Gasspol!” ujar Aldi.
Tim Yamaha Indonesia dan Evan Bros Racing juga siap memberikan dukungan penuh bagi Aldi di musim debutnya ini.
“Kami sangat antusias menghadapi seri pertama World Supersport 2025. Ini adalah momen penting bagi Aldi untuk menambah pengalaman dan mengasah kemampuannya di level yang lebih tinggi. Seri pembuka ini akan menjadi tolok ukur bagi kami untuk menghadapi putaran selanjutnya. Kami akan terus mendukungnya agar bisa memberikan performa terbaik sepanjang musim ini. Yamaha Geber Maksimal, Yamaha Semakin Di Depan, Full Gasspol!” kata Wahyu Rusmayadi, Manager Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Aldi Satya Mahendra siap memulai perjalanannya di World Supersport 2025. Mampukah ia mencetak hasil gemilang di Phillip Island? Kita tunggu aksinya di lintasan!
BACA JUGA