Penulis: abraham johan

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin mendorong Indonesia sebagai pusat Industri fesyen muslim dunia. Karena memiliki prospek yang cerah di berbagai negara. Pasalanya, pada 2016-2017, pengeluaran wanita muslim global untuk fesyen mencapai USD44 miliar, dan pada 2024, diestimasi akan mencapai USD311 miliar. Di Indonesia sendiri, industri fesyen muslim menunjukkan perkembangan yang signifikan. Industri fesyen muslim tanah air tumbuh 18,2 % dengan total konsumsi mencapai Rp300 triliun. “Saya rasa tidak berlebihan jika kita bercita-cita menjadikan Jakarta dan kota lain di Indonesia sebagai Muslim Fashion Capital dunia,” ujar Ma’ruf Amin saat membuka Jakarta Muslim Fashion Festival 2023 di Indonesia Convention…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Presiden Joko Widodo mengunjungi Pasar Muntok di Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, pada Kamis, 20 Oktober 2022. Kedatangan Presiden adalah untuk membagikan sejumlah bantuan sosial bagi penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH). Setibanya di Pasar Muntok, Presiden Jokowi langsung menyapa para penerima manfaat PKH dan menyerahkan bantuan modal kerja (BMK) senilai Rp1,2 juta. Kepada para penerima manfaat, Presiden juga menanyakan apakah mereka telah menerima bantuan langsung tunai (BLT) bahan bakar minyak (BBM). “Yang pertama kan Rp300 ribu. Nanti diterima lagi Rp300 ribu di akhir November atau awal Desember ya,” ujar Presiden. Kepala Negara juga berpesan…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Ibu Negara Iriana Joko Widodo mengajak masyarakat untuk segera memeriksakan diri ke puskesmas jika menemukan gejala atau tanda-tanda kanker payudara. Hal itu disampaikan Iriana saat meninjau sosialisasi pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) ke Kota Jambi pada Kamis, 20 Oktober 2022. Sosialisi dalam rangka memperingati bulan peduli kanker payudara (breast cancer awareness month). “Kalau sudah kiranya ada yang agak mencurigakan atau aneh, ibu bisa periksa ke Puskesmas,” ucap Ibu Iriana dalam siaran pers Sekretariat Presiden Sementara , Ibu Wury Ma’ruf Amin menyampaikan apresiasi kepada para kader PKK yang telah turut serta memberikan sosialisasi SADARI. Ibu Wury pun berharap sosialisasi…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Dua anak di Kabupaten Bantul Yogyakarta, meninggal dunia karena gagal ginjal akut. Kedua anak tersebut berusia dibawah satu tahun. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul Agus Budi Raharjo mengatakan, dua anak yang meninggal itu berusia 7 bula dan 11 bulan berasal dari Kapanewon Sedayu dan Kapanewon Piyungan. “Hari ini kita langsung analisis terkait riwayat anak tersebut sehingga bisa memberikan kesimpulan,” kata Agus,dilansir dari suara.com jaringan inibalikpapan.com Agus menyebutkan, gejala utama gagal ginjal akut yang marak terjadi pada anak usia balita ditandai dengan penurunan jumlah buang air kecil dan atau tidak bisa buang air kecil sama sekali. Karenanya dia…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Ridwal Kamil memiliki elektabilitas tertinggi hasil survei yang dilakukan Lembaga survei Populi Center untuk Pilkada DKI Jakarta 2024. Peneliti Populi Center, Dimas Ramadan mengatakan, survei dilakukan secara tertetutup dengan 24 nama kandidat calon gubernur (Cagub) DKI yang diajukan kepada para responden. Hasilnya Ridwan Kamil pun memperoleh elektabilitas tertinggi dengan dikungan 69,7 persen. Bahkan Ridwal Kami mengungguli Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno. “Berkaitan dengan masa kepemimpinan DKI Jakarta, nama Ridwan Kamil mendapat dukungan paling tinggi untuk maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta tahun 2024 dengan (elektabilitas) 69,7 persen,” ujar Dimas kepada wartawan, Kamis (20/10/2022). Mantan Wakil…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Bupati Mamberamo Tengah, Papua Ricky Ham Pagawak (RHP) yang telah ditetapkan sebagai tersangka dugaan kasus suap sejumlah proyek hingga kini masih menjadi buronan KPK. Namun untuk menindaklanjuti dugaan kasus suap tersebut, KPK memanggi dua dua orang saki yakni, Hesron Pasang dan Ruben Babangan. Mereka diperiksa untuk melengkapi berkas penyidikan tersangka RHP Saksi yang dipanggil yakni, Hesron Pasang dan Ruben Babangan. Mereka akan diperiksa untuk melengkapi berkas penyidikan tersangka Ricky Ham Pagawak. “Kami periksa dua saksi untuk tersangka RHP (Ricky Ham Pagawak),” kata Juru Bicara KPK Bidang Pencegahan KPK Ipi Maryati Kuding dikonfirmasi, Kamis (20/10/2022). Meski begitu KPK…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Sidang kasus pembunuhan terhadap Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat kembali di gelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (20/10/2022) Dalam sidang tersebut Jaksa Penuntut Umum (JPU) meminta majelis hakim untuk menolak seluruh nota keberatan atau eksespsi tersangka Putri Candrawathi. Sehingga bisa dilanjutkan ke tahap berikutnya. “Bahwa dalil eksepsi yang dikemukan merupakan materi pokok tidak ditanggapi. Berdasarkan dalil maka penuntut umum memohon majelis hakim adili perkara,” kata jaksa dilansir dari suara.com jaringan inibalikpapan.com Sebelumnya pada sidang yang digelar pada Senin (17/10/2022), Putri mengajukan keberatan atau atas dakwaan JPU. Dalam eksepsinya, tim kuasa hukum bersikukuh Brigadir J telah melakukan…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) meluncurkan Katalog Elektronik Sektoral Kesehatan untuk obat dan vaksin di tahun 2023 pada Rabu (19/10/2022) kemarin Sekretaris Jenderal Kemenkes RI, Kunta Wibawa Dasa Nugraha mengungkapkan peluncuran ini merupakan upaya Kemenkes untuk menyediakan kebutuhan akan obat-obatan dan vaksin secara cepat dan tepat. “Dengan adanya katalog elektronik ini, proses pengadaan lebih transparan dan terbuka sehingga akan menciptakan iklim usaha yang kompetitif, mendorong pengembangan mutu produk dengan harga yang wajar, yang pada akhirnya mendorong pertumbuhan kinerja mitra Pelaku Usaha Dalam Negeri.,” kata Sekjen Kunta dalam siaran persnya. Tak hanya itu, Sekjen menilai peluncuran E-Katalog menjadi momentum penting…

Read More

BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – Dalam rangka HUT TNI ke-77 dan Peringatan Hari Santri Nasional, Kodam VI Mulawarman menggelar Bulu Tangkis Santri memperebutlkan Piala Pangdam VI Turnamen tersebut diikuti seluruh Pondok Pesantren yang ada wilayah Kalimantan Timur (Kaltim), Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Kalimantan Utara (Kaltara) mulai 19-22 Oktober 2022. Peserta yang tampil sebelumnya dilakukan seleksi di msing-masing wilayah Kodim mulai 21 September hingga 2 Oktober 2022. Kemudian kompetisi tingkat Korem mulai 3-15 Oktober 2022. Adapun Dalam sambutannya Pangdam VI Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo yang dibacakan Brigjen TNI Ibnu Bintang Setiawan menuturkan, bahwa bulu tangkis menjadi salah satu olahraga yang sangat…

Read More

JAKARTA, Inibalikpapan.com – Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Indonesia meluncurkan Indeks Keselamatan Jurnalis (IKJ) 2022 pada Rabu (19/10/2022) yang di gelar secara daring. Indeks ini dihitung berdasarkan survei yang dilakukan terhadap 520 jurnalis pada 16 Juni-15 Juli 2022 di seluruh Indonesia. Rinciannya 120 jurnalis di Jakarta dan 402 jurnalis di luar Jakarta. Survei ini dilengkapi FGD dengan peserta editor dan jurnalis dari luar Jakarta maupun di luar Jakarta. Hal itu ntuk lebih mempertajam hasil temuan di lapangan. Sehingga bisa mendapatkan gambaran detail kondisi yang dialami dan dihadapi jurnalis di tanah air. IKJ 2022 juga diharapkan dapat menjadi masukan bagi perusahaan media…

Read More