Trio Rekrutan Baru Jadi Tumpuan PSM Makassar Sore Ini


BALIKPAPAN, Inibalikpapan.com – PSM Makassar memulai putaran kedua Liga 1 2024/25 dengan impresif, berkat kontribusi cemerlang dari tiga pemain baru yang didatangkan pada bursa transfer paruh musim. Ketiga pemain tersebut adalah Mattheus Vieira da Silva, Albertine Joao Pereira (alias Balotelli), dan Karel Rizald Iek.
Debut mereka terjadi pada pekan ke-18 saat PSM Makassar menghadapi Persis Solo. Meski hanya tampil sebagai pemain pengganti, peran mereka terbukti krusial dalam kemenangan tim Ayam Jantan dari Timur.
Kontribusi Nyata di Laga Perdana
Karel Rizald Iek menunjukkan kemampuan eksplosifnya di sektor sayap. Pergerakannya memaksa pemain Persis Solo melakukan pelanggaran, yang berujung pada free kick.
Dari tendangan bebas tersebut, Victor Luiz mengarahkan bola yang kemudian diselesaikan dengan sempurna oleh Balotelli di menit-menit akhir.
Mattheus Vieira da Silva juga tidak kalah penting. Kehadirannya memberikan stabilitas di lini tengah dan memungkinkan PSM Makassar mengontrol permainan di area pertahanan lawan, menciptakan peluang yang memecah kebuntuan.
BACA JUGA :
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, memberikan apresiasi atas kerja keras para pemain baru dan kontribusi mereka dalam kemenangan tersebut.
“Kunci kemenangan adalah karena para pemain terus menciptakan peluang. Saya sangat menghargai usaha mereka di lapangan,” ujar Tavares dkutip dari laman LIB.
Momentum dari Kerja Keras
Saat ketiga pemain baru masuk ke lapangan, skor masih imbang tanpa gol, dan laga berlangsung ketat dengan kedua tim bergantian menyerang. Namun, keberanian dan kontribusi mereka menjadi pembeda yang membawa tiga poin penting bagi PSM Makassar.
“Para pemain bekerja keras meski kondisi fisik mereka tidak ideal setelah jadwal padat. Mereka layak mendapat ucapan selamat,” tambah pelatih asal Portugal itu.
Debut gemilang ini menjadi awal yang menjanjikan bagi Mattheus, Balotelli, dan Karel. Penampilan mereka mempertegas ambisi PSM Makassar untuk tetap kompetitif di sisa musim Liga 1 2024/25.
BACA JUGA